Kolaborasi Indosat dan UiPath, Dukung Transformasi Digital Indonesia

Kolaborasi Indosat dan UiPath, Dukung Transformasi Digital Indonesia

Kolaborasi Indosat dan UiPath, Dukung Transformasi Digital Indonesia-Indosat-

JAKARTA, DISWAY.ID-- UiPath (NYSE: PATH), penyedia solusi otomatisasi dan AI B2B terkemuka di dunia, mengumumkan kemitraan dengan Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) untuk membekali 100 ribu talenta digital di Indonesia dengan kemampuan otomatisasi (Enterprise Automation) hingga tahun 2027. 

Inisiatif ini bertujuan mempersiapkan  talenta digital dalam mendukung transformasi Indonesia menjadi pusat talenta AI dan otomatisasi global.

BACA JUGA:Dalami Kasus Pencurian Data, Pihak Indosat Bakal Diperiksa Lagi oleh Satreskrim Polres Bogor Kota

BACA JUGA:Update Kasus Dugaan Pencurian Data Pelanggan Indosat, Pihak Internal Dimintai Keterangan

Sebagai bagian dari kolaborasi ini, UiPath akan melengkapi kurikulum IDCamp Indosat dengan mengintegrasikan pelatihan otomatisasi. 

Program ini akan menyediakan pelatihan mengenai otomatisasi, membuka peluang bagi para peserta untuk memperoleh sertifikasi sebagai UiPath Certified Professional.

Daniel Dines, Founder and Chief Executive Officer at UiPath mengungkapkan, “Indonesia Bersiap untuk menjadi kekuatan ekonomi global, oleh karenanya penguatan kesiapan tenaga kerja dan membangun kemampuan digital merupakan aspek penting. 

BACA JUGA:Indosat Ooredoo Hutchison Group dan Accenture Dorong Percepatan Kedaulatan AI Cloud untuk Gerakkan Masa Depan Digital Indonesia

BACA JUGA:Buntut Dugaan Kebocoran Data Ribuan Warga, Direksi PT Indosat Ooredoo Hutchison Diperiksa Polresta Bogor

UiPath bangga dapat bermitra dengan Indosat untuk mengakselerasi terciptanya inovasi dan mendemokratisasi keterampilan otomatisasi. 

Bersama, kami mengadopsi teknologi otomatisasi yang berkelanjutan untuk mendukung kesiapan tenaga kerja Indonesia memasuki era ekonomi digital.”

“Tujuan utama Indosat adalah memberdayakan Indonesia melalui pemanfaatan teknologi termutakhir. Memiliki kesamaan visi serta memahami potensi teknologi UiPath dalam mendorong percepatan pertumbuhan dan transformasi lintas industry di Indonesia menjadi pertimbangan utama dalam kemitraan ini,” ujar Vikram Sinha, President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison.

BACA JUGA:Bangun Kolaborasi Strategis, Telin dan Indosat Business Garap Platform NeuTrafiX

BACA JUGA:Telin dan Indosat Ooredoo Hutchison Kembangkan ICE System 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: