Jangan Takut Kelaparan, Ada 158 Stan UMKM di Kawasan Sudirman-Thamrin Saat Malam Tahun Baru
Ada 158 Stan UMKM di Kawasan Sudirman-Thamrin Saat Malam Tahun Baru-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Bagi masyarakat yang akan menikmati malam tahun baru di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat tidak perlu takut kelaperan.
Pasalnya, Pemprov DKI Jakarta menyiapkan 158 stan UMKM yang tersebar di kawasan Sudirman-Thamrin.
Lebih dari seratus stan UMKM tersebut menjual berbagai produk produk-produk unggulan seperti makanan, minuman, dan oleh-oleh khas Jakarta.
BACA JUGA:Antisipasi Hujan Lebat Saat Malam Tahun Baru, Pemprov DKI Lakukan Modifikasi Cuaca
Bazar UMKM ini dimulai pukul 18.00–01.00 WIB, hadir melengkapi panggung-panggung hiburan yang terletak di area sekitar Jalan M.H. Thamrin dan Jalan Sudirman.
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Provinsi DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pelaku UMKM sekaligus memberikan pengalaman belanja dan hiburan yang berkesan bagi masyarakat.
Kata Ratu, lokasi stan UMKM ini berada di lima titik lokasi, yakni di Jalan Imam Bonjol, Jalan Pintu Satu Senayan, Jalan Karet Pasar Baru Timur V, Jalan Karet Pasar Baru III, dan Jalan Sunda.
“Kami berharap acara ini dapat memberikan manfaat ekonomi sekaligus menjadi momen kebersamaan bagi masyarakat,” ujar Ratu pada Selasa, 31 Desember 2024.
BACA JUGA:Dukung Perjalanan Nataru, Serambi MyPertamina hadir di Rest Area Tol, Pelabuhan hingga Bandara
BACA JUGA:Ada Penutupan Jalan di Kawasan Wisata Jakarta Saat Malam Tahun Baru, Cek Jalur Alternatif
Selain itu, Pemprov DKI juga bekerja sama dengan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) untuk memeriahkan perayaan tahun baru, digelar juga kegiatan Late Night Shopping pada 31 Desember pada pukul 19.00–24.00 WIB di Green Sedayu Mall dan Lippo Mall Puri.
Pengunjung dapat menikmati pengalaman belanja hingga larut malam dengan berbagai penawaran menarik.
Pemprov DKI Jakarta mengajak warga untuk hadir dan memeriahkan acara ini.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: