Ratusan Personel Amankan Penetapan Gubernur Jakarta Terpilih di Hotel Pullman Jakbar
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi--Rafi Adhi Pratama
JAKARTA, DISWAY.ID - Ratusan personel disiagakan amankan penetapan Gubernur Jakarta terpilih.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan 588 personel bakal amankan kegiatan tersebut.
BACA JUGA:KPUD Jakarta Pastikan Penetapan Gubernur Terpilih 9 Januari, Ridwan Kamil Kemungkinan Absen
BACA JUGA:Usai Diperiksa Sekitar 6 Jam, Eks Anggota KPU Wahyu Setiawan : Tidak Ada Informasi Baru
"Polda Metro Jaya menyiapkan 588 personel gabungan dari Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Barat utk Pam Penetapan Gubernur dan Wagub Jakarta yang dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 9 Januari 2025 di Hotel Pullman Jakbar," katanya kepada awak media, Rabu 8 Januari 2025.
Diungkapkannya, rekayasa lalu lintas di lokasi bersifat situasional.
Rekayasa lalu lintas diberlakukan apabila terjadi kepadatan lalu lintas di lokasi.
"Situasional (Rekayasa lalu lintas, red)," ujarnya.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jakarta akan melaksanakan penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih pada 9 Januari 2025, yang akan berlangsung di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat.
BACA JUGA:Soal Usulan Prabowo Agar Gubernur Dipilih Langsung Oleh DPRD, Begini Tanggapan KPU
BACA JUGA:Rano Karno Terpilih Jadi Wakil Gubernur Jakarta, Mandra Titip Pesan: Gua Cuma Minta Amanah
Dalam acara tersebut, selain pasangan calon terpilih, pasangan nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono dan pasangan nomor urut 2 Dharma Porengkun-Kun Wardana juga akan diundang.
Ketua KPUD Jakarta, Wahyu Dinata, mengungkapkan bahwa meskipun Ridwan Kamil diperkirakan tidak dapat hadir karena ada tugas, Suswono akan mewakili.
"Kebetulan Pak RK masih ada tugas, Pak Suswono memastikan insyallah Pak RK hadir, kalaupun tidak hadir, Pak Suswono akan hadir," kata Wahyu di kediaman Rano Karno, Jakarta Selatan, Selasa, 7 Januari 2025.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: