Dedi Mulyadi Unjuk Gigi Langsung Copot Kepala SMAN Depok di Hari Pertama Jadi Gubernur

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi di Istana Negara, Jakarta.-Anisha Aprilia-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Dilantik sebagai Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi langsung unjuk gigi atau menunjukkan powernya.
Di hari pertama kerja atau seusai dilantik tadi, Kamis 20 Februari 2025, Dedi Mulyadi mencopot Kepala SMAN 6 Depok.
Salah apa? Kepsek disebut telah melanggar surat edaran gubernur soal larangan study tour ke luar kota Jabar.
BACA JUGA:Sebut Ada Pelanggaran, Dedi Mulyadi Minta Pagar Laut di Bekasi Dibongkar
"Saya langsung kerja, hari ini juga langsung kerja. Hari ini sudah ada keputusan tentang penonaktifan Kepala SMA Negeri 6 Depok karena dia melanggar surat edaran gubernur yang tidak boleh siswanya berpergian ke luar provinsi," kata Dedi di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis, 20 Februari 2025.
Dedi mengatakan hal ini menjadi masalah yang harus dibenahinya. Sebab, kata Dedi, isu PIP, pungutan, study tour sangat meresahkan masyarakat Jawa Barat.
"Nah ini salah satu bagian yang akan kita benahi, dan hari ini juga sudah diperintahkan inspektur untuk memeriksa apakah sekolah itu ada pungutan-pungutan diluar ketentuan atau tidak," imbuhnya.
"Ini kinerja saya pertama ingin membenahi managemen di kependidikan di provinsi Jawa Barat, karena kan isu PIP, pungutan, study tour, itu isu yang begitu merasahkan masyarakat di Jawa Barat," sambungnya.
BACA JUGA:Kang Dedi Mulyadi Sebut Pembangunan Pagar Laut Bekasi Ilegal: Harus Punya Izin!
Sebagai informasi, sebanyak 347 siswa SMAN 6 Depok melakukan Kunjungan Objek Belajar (KOB) selama delapan hari hingga Senin, 24 Februari 2025 ke Surabaya, Jawa Timur.
Padahal, Gubernur terpilih Jawa Barat Dedi Mulyadi mengimbau agar SMAN 6 Depok meniadakan study tour melalui akun Instagram pribadinya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: