Persaingan Masuk Unesa Jalur UTBK-SNBT Semakin Ketat! Persiapkan Hal Ini dengan Matang

Persaingan Masuk Unesa Jalur UTBK-SNBT Semakin Ketat! Persiapkan Hal Ini dengan Matang

Persaingan masuk Universitas Negeri Surabaya (Unesa) di jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) 2025-dok.Unesa-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Persaingan masuk Universitas Negeri Surabaya (Unesa) di jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) 2025.

Mengingat jumlah pendaftar SNBT tahun ini mencapai 47.251 peserta, naik sebanyak 8.114 peserta dari tahun sebelumnya.

“Pendaftar Unesa tahun 2024 sebanyak 39.137 peserta,” beber Kasubdit Admisi dan Kelulusan Mahasiswa Unesa Sukarmin, Kamis, 4 April 2025.

BACA JUGA:BPKH Optimalkan Dana Abadi Umat untuk Program Kemaslahatan, Termasuk 'Balik Kerja Bareng' 2025

BACA JUGA:Driver Online Dapat 'Hadiah Lebaran' dari SGM Eksplor dan Alfamart, Kado Spesial untuk Si Kecil!

Sementara apabila dilihat dari pilihan prodi, jumlah pemilih prodi-prodi di Unesa tahun ini mencapai 66.673 pendaftar, naik 10.825 pendaftar dari tahun lalu menjadi 55.848 pendaftar.

Dosen Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) tersebut menyebut bahwa kenaikan jumlah pendaftar ini tidak lepas dari berbagai faktor, termasuk semakin tingginya minat masyarakat melanjutkan pendidikan di jenjang perguruan tinggi tinggi.

Kemudian, hal ini juga didukung oleh kepercayaan masyarakat atau orang tua untuk menguliahkan anak-anaknya di kampus berjuluk ‘Rumah Para Juara’ itu.

“Kepercayaan ini tentu melekat dengan reputasi Unesa sebagai salah satu PTN-BH terkemuka di Indonesia. Reputasi ini ditopang oleh mutu pelaksanaan tridarma perguruan tinggi dan ekosistem akademik, riset, dan inovasi Unesa,” bebernya.

Tak hanya itu, reputasi ini diperkuat oleh masifnya promosi di berbagai daerah serta banyaknya alumni yang tersebar di berbagai bidang dan sektor.

BACA JUGA:Rupiah Melemah, Ekonom Beberkan Ancaman Seperti Ini

BACA JUGA:Respon Kebijakan Tarif Dagang AS, Kemenko Perekonomian Tampung Masukan Pelaku Usaha

Pihaknya lantas menghadirkan berbagai terobosan melalui fakultas dan prodi baru, kualitas layanan yang ramah bagi disabilitas, hingga inovasi dan prestasi civitas-lembaga.

“Kepercayaan masyarakat ini menjadi semangat bagi Unesa untuk terus meningkatkan kualitas pelaksanaan tridarma perguruan tinggi, mutu lulusan, termasuk untuk terus adaptif, inovatif, dan berprestasi,” kata Sukarmin.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Close Ads