Jalan Sehat, 5.000 Penyandang Disabilitas Pecahkan Rekor MURI

 Jalan Sehat, 5.000 Penyandang Disabilitas Pecahkan Rekor MURI

Momen meriah ini tak hanya menjadi ajang olahraga massal, tetapi juga menorehkan sejarah dengan tercatatnya kegiatan tersebut dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).--Istimewa

Tak hanya sekadar seremoni, acara ini juga menampilkan pertunjukan seni inklusif serta membuka ruang dialog antar komunitas.

Ribuan penyandang disabilitas menunjukkan bahwa keterbatasan fisik tak menjadi halangan untuk tampil percaya diri, aktif, dan terlibat dalam masyarakat.

Salah satu peserta, Dina (26), penyandang tunarungu dari Metro, mengaku bangga bisa berpartisipasi.

“Saya merasa diterima dan dihargai. Kegiatan seperti ini membuat kami tidak merasa sendiri,” ujarnya melalui juru bahasa isyarat.

BACA JUGA:Perkuat Kerjasama, Kadin Indonesia Tanda Tangani MoU dengan Dewan Perdagangan Thailand

Kegiatan kemanusiaan seperti ini, menurut Reda, adalah bentuk nyata kepedulian dan cinta.

Ia berharap inisiatif serupa dapat digelar di seluruh Indonesia sebagai pemantik gerakan inklusi yang lebih luas.

Komitmen Reda terhadap isu disabilitas bukan hal baru.

Pada tahun 2024, ia bahkan dipercaya sebagai Chef de Mission Kontingen National Paralympic Committee (NPC) Indonesia dalam ajang Paralimpiade Paris, mempertegas perannya dalam memperjuangkan hak dan kesempatan setara bagi penyandang disabilitas di berbagai bidang.

Dengan semangat gotong royong, kehangatan acara, serta pencapaian rekor MURI, peristiwa ini menjadi tonggak penting dalam perjuangan mewujudkan Indonesia yang inklusif, ramah, dan adil bagi semua warga tanpa terkecuali.

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads