Ukraina Serang Kilang Minyak Ilsky, Salah Satu Fasilitas Penting Rusia
Ukraina kembali melancarkan serangan terhadap infrastruktur energi Rusia.--Kyiv Independent
JAKARTA, DISWAY.ID - Ukraina kembali melancarkan serangan terhadap infrastruktur energi Rusia.
Pada Minggu 7 September 2025, Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina mengonfirmasi bahwa pasukan mereka berhasil menghantam kilang minyak Ilsky di Krai Krasnodar, Rusia, serta stasiun kontrol pipa minyak “8-N” di dekat desa Naitopovichi, Oblast Bryansk.
Kedua fasilitas tersebut disebut memiliki peran vital dalam memasok bahan bakar bagi pasukan Rusia yang sedang melakukan invasi ke Ukraina.
Serangan ini dilakukan oleh Pasukan Rudal dan Artileri serta Pasukan Sistem Nirawak Ukraina, dengan koordinasi dari cabang militer lainnya dilansir dari Kyiv Independent.
BACA JUGA:500 Drone dan Puluhan Rudal Rusia Hantam Ukraina, Zelenskiy Langsung Lapor ke Eropa
Fasilitas Strategis
Stasiun kontrol “8-N” merupakan bagian dari kompleks pipa minyak Steel Horse dengan kapasitas pompa hingga 10,5 juta ton. Infrastruktur ini bukan hanya penting bagi pasokan bahan bakar militer Rusia, tetapi juga jalur transportasi produk minyak dari kilang Belarus seperti Mozyr dan Novopolotsk ke Rusia.
Serangan Ukraina mengakibatkan kebakaran di area stasiun pompa dan terminal tangki.
Menurut Komandan Perang Drone Ukraina, Robert “Madyar” Brovdi, keberhasilan menghantam fasilitas ini menjadi pukulan strategis terhadap kemampuan logistik Rusia.
Sementara itu, kilang minyak Ilsky yang berlokasi sekitar 500 kilometer dari wilayah yang masih dikuasai Ukraina, juga mengalami ledakan dan kebakaran besar.
Kilang ini mampu memproses 6,42 juta ton minyak per tahun dan termasuk salah satu yang terbesar di Rusia selatan.
BACA JUGA:Rusia Gunakan Rudal Hipersonik, Gempur Pabrik Senjata dan Bandara Ukraina
Upaya Tekan Ekonomi Moskow
Dalam beberapa bulan terakhir, Ukraina memang meningkatkan serangan jarak jauh terhadap fasilitas energi Rusia.
Langkah ini bertujuan melemahkan sumber pendanaan perang Moskow dengan menargetkan kilang, depot bahan bakar, hingga jalur distribusi minyak.
Pada Agustus 2025 saja, Ukraina tercatat telah menyerang sedikitnya 12 kilang minyak Rusia.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: