Arti Sirine Pintu Air 10 Tangerang Berbunyi, Ini Penjelasan Status Sungai Cisadane
Arti sirine Pintu Air 10 Tangerang yang berbunyi menjadi informasi yang paling dicari masarakat.--Instagram @abouttng
JAKARTA, DISWAY.ID - Arti sirine Pintu Air 10 Tangerang yang berbunyi menjadi informasi yang paling dicari masarakat.
Sirine peringatan di Pintu Air 10, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Bantan berbunyi pada Jumat, 23 Januari 2026.
Kepala Dinas PUPR Kota Tangerang Taufik Syahzaeni menjelaskan sirine di Bendung Air 10 Sungai Cisadane, Kota Tangerang berbunyi karena meningkatkan tinggi muka air sungai akibat hujan.
"Benar dibunyikan karena di bawah itu sudah siaga satu," kata Taufik.
Saat ini Sungai Cisadane masih berstatus siaga 3.
BACA JUGA:Pramono: Penanganan Banjir Jakarta Tak Bisa dengan Bim Salabim, Ini Perlu Waktu!
Petugas juga sudah disiagakan dalam mengantisipasi berbagai kemungkinan kenaikan debit air.
Sirine Pintu Air 10 Tangerang Jadi Tanda Peringatan Dini
Lebih lanjut, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Mahdiar menuturkan sirine dibunyikan sebagai langkah peringatan dini kepada masyarakat, khususnya bagi mereka yang bermukim di bantaran Sungai Cisadane agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi banjir.
Pihaknya telah menyiagakan petugas untuk pemantauan dan antisipasi di wilayah lawan.
"Sirine dibunyikan karena ketinggian air di Sungai Cisadane sudah tinggi," tutur Mahdiar.
BACA JUGA:16 Ruas Jalan Tergenang Banjir Jakarta Hari Ini, Hindari Srengseng Raya hingga Cipinang Indah
"Petugas kami siagakan untuk pemantauan dan antisipasi di wilayah Rawan," sambungnya.
Mahdiar mengatakan BPBD mencatat sejumlah titik banjir dan genangan di beberapa kecamatan seperti Cibodas, Periuk, Jatiuwung, Karang Tengah, dan Benda akibat curah hujan yang tinggi.
Ketinggian air di beberapa lokasi dilaporkan mencapai 30-80 sentimeter.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: