Honda DBL 2022-2023 Tambah Kota, Madiun dan Jember Jadi Seri Baru Jawa Timur

Honda DBL 2022-2023 Tambah Kota, Madiun dan Jember Jadi Seri Baru Jawa Timur

--

SURABAYA, DISWAY - DBL Indonesia kembali melebarkan sayap. Kali ini mereka melakukan ekspansi penyelenggaraan kompetisi basket pelajar. Pilihannya jatuh di Jawa Timur.

Selama ini Jawa Timur merupakan sebuah series dalam rangkaian penyelenggaraan kompetisi basket Honda DBL. Seri Jawa Timur selama ini memiliki dua regional, yakni Surabaya (North) dan Malang (South).

Nah, pada musim ini, DBL Indonesia menambah dua regional baru untuk seri Jawa Timur. Yakni, Madiun (West) dan Jember (East). Honda DBL 2022–2023 akan dibuka dari kota tempat lahir DBL Indonesia, Surabaya. Kompetisinya dimulai 18 Agustus mendatang.

 

Penyelenggaraan berikutnya secara simultan digelar di Palembang dan Padang pada 19 Agustus. Dilanjutkan ke kota-kota lain hingga total ada di 30 kota (22 provinsi).

 

Sementara itu, pendaftaran partisipan Honda DBL mulai dibuka 7 Juli hingga 30 Juli 2022, untuk 10 kota terlebih dahulu. Di antaranya, East Java Series North Region (Surabaya), South Sumatera Series, West Sumatera Series, DKI Jakarta Series (West Region), dan South Kalimantan Series.

 

Lalu, East Java Series West Region (Madiun), East Java Series South Region (Malang), DKI Jakarta Series (North Region), Bali Series, dan East Java Series East Region (Jember).

 

CEO sekaligus founder DBL Indonesia Azrul Ananda mengatakan bahwa Honda DBL siap memasuki musim baru, yakni musim 2022–2023. ”Tahun 2021 adalah tahun eksperimen kami. Menyelenggarakan kompetisi di 22 kota praktis tanpa penonton. Tapi, memaksimalkan pengalaman kami menayangkan livestreaming secara internal,” tulisnya.

 

”Tahun ini, mulai Agustus, kami insya Allah akan kembali menggulirkan DBL secara lebih meluas. Kembali ke 30 kota di Indonesia. Hanya saja, pandemi memberi kami waktu untuk mengevaluasi strategi pengembangan kami sebelumnya. Memberi kami kesempatan untuk menekan tombol reset, memetakan ulang rencana pengembangan,” tulis Azrul di blog pribadinya, HappyWednesday.id.

 

Sebagai tambahan, Honda DBL 2021–2022 lalu menyelenggarakan total 490 pertandingan. Sebanyak 35.942 poin didapat dari seluruh pertandingan yang dihelat. Sebanyak 25.876 poin dari garis dua poin. Lalu, ada 4.347 poin dari tembakan tripoin dan 5.719 poin didapat dari tembakan gratis atau free-throw.

 

Dari total poin itu, artinya terjadi 73 poin di setiap gim Honda DBL dengan rataan 1.797 poin di setiap series

 

Hal fantastis lainnya juga terjadi di sisi rebound. Total 27.359 rebound terhitung di musim 2021–2022 (16.848 dari defensive rebound dan 10.511 dari offensive rebound). Rata-rata 1.367 rebound terjadi di setiap series dan rata-rata ada 55 rebound per laga.

Total assist, block, dan steal yang terjadi juga tidak kalah tinggi. Sebanyak 10.616 steal terjadi. Disusul dengan total 6.144 assists dan 1.389 block terjadi di 20 series yang digelar sepanjang musim.(*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads