Video Irjen Pol Ferdy Sambo Dipeluk Kapolda Metro Jaya Beredar, Irjen Pol M. Fadil Imran Sambangi Kadiv Propam

Video Irjen Pol Ferdy Sambo Dipeluk Kapolda Metro Jaya Beredar, Irjen Pol M. Fadil Imran Sambangi Kadiv Propam

Beredar di jejarian pesan Whatsapp Group sebuah video Irjen Pol Ferdy Sambo dipeluk Kapolda Metro Jaya. -Tangkapan layar video whatsapp-

JAKARTA, DISWAY.ID – Beredar di jejarian pesan Whatsapp Group sebuah video yang memperlihatkan Irjen Pol Ferdy Sambo dipeluk Kapolda Metro Jaya.

Dalam video yang memperlihatkan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo dipeluk Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Ferdy Sambo, terjadi saat Kapolda Metro Jaya mendatangi ruangan kerja dari Kadiv Propam.

Saat tim disway.id menerima video tersebut pada Kamis 14 Juli, terlihat momen mengharukan, di mana saat kedatangan Kapolda Metro Jaya, diawali dengan bersalaman dan langsung memeluk Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai ungkapan turut simpati dan memberikan semangat atas kasus yang sedang terjadi saat ini.

Sayangnya di video Irjen Pol Ferdy Sambo dipeluk Kapolda Metro Jaya yang berdurasi 24 detik dan diterima oleh para rekan media lewat aplikasi Whatsapp Group ini tidak ada keterangan atau pernyataan dari kedua petinggi Polri Tersebut.

BACA JUGA:Tak Minta Belas Kasihan Netizen, Nikita Mirani: Kebetulan Gue yang Putusin!

BACA JUGA:Syarat dan Ketentuan Daftarkan Bayi Baru Lahir ke BPJS Kesehatan, Simak Caranya

Sebelumnya ramai diberitakan, terjadi penembakan antara Polisi yang menewaskan Brigpol Nopryansah Yosua Hutabarat (Brigadir J) di rumah dinas pejabat Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Jumat 8 Juli 2022 pukul 17.00 WIB.

Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Ahmad Ramadhan membenarkan peristiwa tersebut dan menyebut Brigadir J tewas tertembak oleh Bharada E.

"Berdasarkan keterangan dan barang bukti di lapangan bahwa Brigadir J memasuki kamar pribadi Kadiv Propam dan melecehkan istri Kadiv Propam dengan todongan senjata,” ujar Ramadhan, Senin 11 Juli 2022.

BACA JUGA:Ketua RT Berpangkat Jenderal Ini Tanggapi Soal Penggantian CCTV di sekitar Rumah Dinas Irjen Ferdy Sambo

BACA JUGA:Berkas Perkara Lima Tersangka Kasus Robot Trading Sudah Lengkap, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan: Rencananya...

Kasus penembakan antar Polisi di rumah Kadiv Propom Ferdi Sambo akan ditangani oleh tim khusus.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan memastikan kasus penembakan antar polisi di kediaman Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo dikawal ketat di mana penanganannya mengedepankan investigasi ilmiah.

Jenderal Listyo Sigit mengungkapkan bahwa dirinya telah meminta agar penanganannya betul-betul dengan menggunakan prinsip-prinsip yang berlaku.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads