Pengacara Brigadir J Bongkar Harta Ferdy Sambo, Pemasukan Bulanan Diduga Ikut Bocor: Uang Dari Mana?

Pengacara Brigadir J Bongkar Harta Ferdy Sambo, Pemasukan Bulanan Diduga Ikut Bocor: Uang Dari Mana?

Ponto menyebutkan bisa jadi saat ini sedang mencocok-cocokan, sehingga motif pembunuhan Brigadir J oleh Ferdy Sambo makin suram.-screenshot disway.id-

BACA JUGA:Terkait Pengusutan Aliran Dana dari 4 Rekening Brigadir J, Begini Sikap PPATK

“Libatkan PPATK, mengapa bisa ada transaksi. Sedangkan orangnya kan sudah mati,” imbuhnya.

Sampai saat ini,  lanjutnya, empat rekening bank, laptop merk Asus dan 3 ponsel milik Brigadir J belum jelas keberadaannya. 

Menurut Kamaruddin, pihak PPATK harus menelusuri ke mana dan dari mana aliran dana itu.

"Periksa semua rekening ajudan tersebut libatkan PPATK. PPATK bisa mengungkap itu. Berapa ember uang di rekening-rekening ajudan itu dan ke mana aliran dan darimana aliran itu mengalir," tutur Kamaruddin kepada wartawan, Senin 15 Agustus 2022, dilansir dari PMJ NEWS.

BACA JUGA:Terkait Pengusutan Aliran Dana dari 4 Rekening Brigadir J, Begini Sikap PPATK

Lebih jauh, Kamaruddin meminta PPATK untuk turut memeriksa rekening bank dari orang yang selama ini 'tidak mau bicara' dan tidak mau memberi keterangan ke kepolisian.

"Termasuk rek di B** yang atas nama tidak bicara itu. Ada orang tidak bisa bicara, tetapi diduga punya rekening gendut di B**,” ujarnya.

“Kenapa atas nama orang tidak bisa bicara, supaya dimintai keterangan dia tidak bisa ungkapkan, karena tidak bisa bicara," jelasnya.

"Jadi, dorong PPATK periksa diduga rekening gendut di B** atas nama orang tidak bisa bicara itu," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: