Ratusan Honorer Nakes dan Non Nakes Aksi Demo Tuntut Pengangkatan jadi ASN

Ratusan Honorer Nakes dan Non Nakes Aksi Demo Tuntut Pengangkatan jadi ASN

Aksi demonstrasi honorer nakes dan non nakes menunut pengangkatan ASN, Kamis 22 September 2022. -Bambang Dwi/Disway.id-

JAKARTA, DISWAY.ID- Demonstrasi berlangsung di kawasan Patung Kuda Jakarta Pusat. Ratusan tenaga honorer yang tergabung dalam  Forum Komunikasi honorer Nakes dan Non Nakes (FKHN) melakukan aksi di  Kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat pada Kamis 22 September 2022.

Mereka menuntut peraturan pemerintah khusus untuk pengangkatan tenaga honorer nakes dan non-nakes menjadi aparatur sipil negara (ASN).

Pantauan Disway.Id pada pukul 14:45 WIB perwakilan dari Massa demonstrasi telah sampai di atas mobil komando setelah melakukan pertemuan oleh pihak Istana.

Dalam rapat ini menghasilkan beberapa poin-poin yang dirangkum setelah perwakilan demonstrasi bertemu oleh pihak Istana yaitu.

“Mudah-mudahan ini bukti sebagai perjalanan panjang untuk kita semua, kita minta KSP memfasilitasi regulasi apapun itu bentuknya yang pro ke ASN dan KSP bisa memfasilitasi kita untuk bertemu Presiden,” ujar Ketua perwakilan aksi dari atas mobil komando.

“Jadi tidak ada lagi yang bertanya setelah ini bagaimana nasib kami yang PPT dan segala macamnya, dan ini yang kita perjuangkan seluruh Non ASN di Fasyankes,” ujarnya.

BACA JUGA:11 ASN Kembali Diperiksa KPK Buntut Bupati Pemalang Kena OTT

BACA JUGA:Begini Alur Pendataan Non ASN 2022, 7 Pegawai Ini Auto Gak Masuk Kategori, Tenaga Honorer Wajib Tahu!

Dari poin-poin di atas yang dilakukan oleh pihak KSP akan dibuat kajian untuk melaksanakan rapat dengan Presiden Republik Indonesia.

“Apa yang menjadi poin-poin aspirasi kita tadi akan melalui rapat terbatas dengan Presiden Republik Indonesia. Yang menjadi bahan kajian presiden yaitu yang bersumber dari KSP, Kajian ini akan dibuat untuk melakukan rapat terbatas nanti,” ujarnya.

Pihak KSP akan melakukan Kordinasi langsung oleh kementrian kesehatan atau Kementrian PANRB untuk membantu teman-teman yang belum terdaftar dan yang akan melakukan Recruitment.

“KSP akan berkordinasi langsung oleh pihak kementerian kesehatan  dengan teman-teman yang belum terdata, KSP akan berkordinasi juga dengan kementerian PANRB terkait dengan regulasi kepada teman-teman yang akan mengikuti Recruitment," tambahnya.

Teman-teman dari Non-Nakes akan di dorong untuk menjadi jabatan fungsional pelaksana.

“Bagi teman-teman non nakes akan di dorong nama nya jabatan fungsional pelaksana, tadi ada perwakilan dari non-nakes juga," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: