Cari Tahu Penyebab Kematian Satu Keluarga di Kalideres, Polda Metro Jaya Bentuk Tim Khusus

Cari Tahu Penyebab Kematian Satu Keluarga di Kalideres, Polda Metro Jaya Bentuk Tim Khusus

Petugas merapikan jenazah untuk di autopsi, jenazah satu keluarga yang ditemukan tewas dengan jasad mengering di Kalideres, Kamis 10 November 2022. -Youtube-

JAKARTA, DISWAY.ID-Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya membentuk tim untuk melakukan penyelidikan kasus kematian empat orang sekeluarga di Kalideres, Jakarta Barat.

Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan pihaknya belum menyimpulkan penyebab empat orang yang di temukan meninggal dunia yang sudah mengering tersebut.

“Ditreskrium Polda Metro Jaya telah diterjunkan kelapangan, mem-back up Polres Metro Jakarta Barat dalam penyelidikan kasus tersebut,” ungkap Hengki melalui pesan singkatnya, Minggu 13 November 2022.

BACA JUGA:Hasil Autopsi 4 Mayat se-Keluarga di Kalideres, Lambung Kosong Tak Ada Makanan

BACA JUGA:Misteri Kematian Satu Keluarga di Kalideres, 4 Orang Tewas dalam Waktu yang Berbeda

“Kami membantu Polres Metro Jakarta Barat untuk mengungkap penyebab kematian sekeluarga di Kalideres secara ilmiah sehingga hasilnya dapat dipertanggungjawabkan secara Hukum” sambungnya.

Hengki menambahkan, pihaknya akan melakukan penyelidikan dengan metoda induktif dan deduktif untuk membuka terang tabir kematian sekeluarga di Kalideres ini.

“Yang Jelas secara induktif, yaitu olah TKP sudah dilaksanakan. Sedangkan secara deduktif, kami akan mendalami informasi,” tambah Hengki Haryadi.

Terkait temuan awal tidak adanya bahan makanan, lanjut Hengki, pihaknya menunggu hasil kedokteran forensik dan laboratorium forensik. Termasuk mendalami kemungkinan adanya zat-zat kimia berbahaya dalam tubuh korban.

“Proses kedokteran forensik maupun laboratorium forensik (untuk pemeriksaan toksikologi dan histopatologi) masih kita tunggu mengenai sebab-sebab kematian secara akurat,” terangnya.

BACA JUGA:Polisi Selidiki Penyebab Kematian Satu Keluarga di Kalideres, Ekonomi Susah Air Minum pun Tak Ada

Selain itu, menurut Hengki, polisi juga akan melakukan pemeriksaan digital forensik untuk menggali kemungkinan motif-motif di balik kematian sekeluarga ini.

Dia menyebut akan mengedepankan penyelidikan ilmiah karena hasilnya bisa dipertanggungjawabkan.

Sementara hal hal yang disampaikan bahwa para korban mati karena Kelaparan Hengki Haryadi juga menyebutkan bahwa hal itu belum bisa dipertanggungjawabkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: