Hancur Akibat Petasan, Kondisi Tangan Wakil Bupati Kaur Usai Dioperasi Terungkap

Hancur Akibat Petasan, Kondisi Tangan Wakil Bupati Kaur Usai Dioperasi Terungkap

Wabup Kaur Herlian Muchrim harus menjalani perawatan intensif usai mengalami insiden ledakan petasan kembang api di tangannya.-Foto/Radar Kaur-

JAKARTA, DISWAY.ID - Kondisi tangan Wakil Bupati Kaur, Herlian Muchrim, ST usai jalani operasi terungkap.

Tim dokter RSU M Yunus Bengkulu terpaksa harus mengamputasi beberapa jari Herlian Muchrim di tangan kanan dan kiri.

Tim dokter juga membersihkan tangan kiri Herlian Muchrim yang sudah terlanjur hancur terkena petasan meledak.

Tim dokter kemudian melakukan tindakan operasi pada bagian tangan Wabup Kaur, pada Minggu 1 Desember 2022.

BACA JUGA:Simak! Aturan Pesangon 2023 Berdasarkan Perppu Cipta Kerja, Maksimal Dibayar 9 Bulan Gaji

Setelah dilakukan observasi, 3 jari yang tidak hancur masih bisa bergerak.

Setelah itu tim dokter mendiskusikan dengan keluarga wakil bupati tentang hal itu. 

Sehingga kemudian diputuskan operasi hanya dilakukan terhadap 2 jari yang sudah tidak bisa aktif lagi itu.

BACA JUGA:Herlian Muchrim Kehilangan 3 Jari Akibat Ledakan Kembang Api, Begini Kondisi Terbaru Wabup Kaur

Kini kondisi dari tangan Muchrim, ST sudah mulai dalam proses penyembuhan, setelah operasinya berjalan sukses dan lancar.

Kabarnya, Wakil Bupati Kaur ini juga sudah bisa berkomunikasi.

Wabup Kaur sudah dipindahkan ke ruang rawat inap VIV RSU M Yunus Bengkulu sejak Minggu sore 1 Januari 2023.

BACA JUGA:Filipina vs Indonesia, Skuad Garuda Dihantui Rekor Buruk Lawan The Azkals, Optimis Menang?

"Alhamdulillah sudah selesai operasi dan berjalan lancar saat ini sudah diruang rawat inap VIP Rumah Sakit M. Yunus Bengkulu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads