Ini Dia Penampakan Wajah Pelaku Pembakaran Hidup-hidup 2 Warga di Penjaringan
Pelaku pembakaran dua pejalan kaki Penjaringan pasrah digiring Polisi di persembunyian tak jauh dari TKP.-Andrew Tito-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Dua warga dilempar molotov oleh orang tak dikenal (OTK) di jembatan Jalan Jelambar Aladin, Penjaringan, Jakarta Utara (Jakut), Rabu malam 4 Januari 2023 sekitar pukul 19:00 WIB.
Kasus pelemparan molotov tersebut juga merenggut nyawa salah satu korban dengan inisial S alias Subahri.
BACA JUGA:Intip Mobil Pikap Terbaru Wuling Formo Max Cuma 170 Jutaan Rupiah, Sudah Open BO
Kapolsek Penjaringan Kompol M Probandono Bobby Danuardi mengatakan hingga kini pihaknya masih memburu pelaku.
"Belum (ditangkap), masih dalam proses pengejaran," ujar Kompol Bobby dikomfirmasi wartawan, Kamis 5 Januari 2023.
Kompol Bobby mengatakan identifikasi pelaku sangat sulit lantaran tidak ada CCTV di lokasi tempat kedua korban S (39) D (38) terbakar molotov di pinggiran kali.
BACA JUGA:Cegah Kemacetan saat Semifinal AFF 2022, Polisi Rekayasa Lalin di GBK
BACA JUGA:Nasdem Keukueh Tak Mau Mundur dari Kabinet Jokowi, Sempat Disinggung Elite PDIP Soal Sikap 'Gentle'
"Tidak ada CCTV di lokasi. Kejadian di pinggir kali," ungkapnya.
Sementara berdasarkan keterangan saksi di lokasi, Kompol Bobby mengungkapkan pelaku merupakan laki laki dengan berjalan kaki saat melakukan aksinya.
"Laki-laki dan berjalan kaki. Kita fokus untuk segera menangkap," jelasnya.
Sementara itu, tim Disway.id yang mencoba menelusuri kediaman korban dan bertemu dengan pihak keluarga korban D, berhsil mendapatkan foto tampang pelaku pembakaran tersebut.
BACA JUGA:Pastikan Pengamanan Laga Indonesia vs Vietnam, Polisi Imbau Suporter Tetap Junjung Sportifitas
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: