Harapan Surya Paloh Sambangi DPP Golkar: Mungkin KIB Bergabung Dengan Nasdem

Harapan Surya Paloh Sambangi DPP Golkar: Mungkin KIB Bergabung Dengan Nasdem

Surya Paloh mengatakan adanya kemungkinan buka peluang koalisi antara Nasdem dan juga Koalisi Indonesia Bersatu menjelang Pemilihan Presiden 2024.-andrew tito-

JAKARTA, DISWAY.ID – Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh mengatakan adanya kemungkinan buka peluang koalisi antara Nasdem dan juga Koalisi Indonesia Bersatu menjelang Pemilihan Presiden 2024.

Surya Paloh mengatakan adanya kemungkinan koalisi tersebut saat dirinya melakukan kunjungan dan bertemu langsung dengan Airlangga Hartarto selaku Ketua Umum Golkar di Kantor DPP Golkar Jakarta Barat, Rabu 1 Februari 2023.

Usai bertemu dengan Airlangga Hartarto dan jajaran di DPP Golkar di Jalan Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat.

BACA JUGA:Pernyataan Tegas Surya Paloh: Nasdem Tidak Lepas dari Pemerintahan Jokowi

BACA JUGA:Anies Baswedan Sebut 5 Kriteria Cawapresnya di Pemilu 2024

Surya Paloh mengatakan kerja sama Nasdem dan Golkar adalah kerja sama yang cukup besar namun hingga kini belum resmi berkoalisi.

"Kenapa nggak yang (partai) lain, yang lain kita memang baru mencobanya," ujarnya.

Surya Paloh mengatakan ada kemungkinan Nasdem bergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto.

BACA JUGA:Giring Sebut Kedatangan Jokowi ke Kopdarnas Sebuah Tanda Kemenangan PSI

BACA JUGA:Rian Ernest Ungkap Alasan Jadi Kader Partai Golkar, Langsung Jabat Ketua Biro Pemuda DPD Partai Golkar DKI Jakarta

"Apakah perlu mungkin akan bergabung dengan KIB. Sama-sama mungkin KIB bergabung dengan NasDem kan, jadi probability kemungkinan itu masih terbuka," ujarnya.

Dalam kunjungannya di Kantor DPP Golkar, Surya mengatakan hubungan antara Nasdem dan Golkar saat ini sangat harmonis.

"Baiklah kenapa harus duduk dengan Golkar dan menjadi prioritas bagi NasDem, karena ada satu romantisme, ada satu pegangan, sejarah perjalanan kehidupan saya pribadi dalam usia yang saya capai sampai saat ini,” jelas Surya.

BACA JUGA:Perjanjian Probowo Anies dan Sandiaga Uno Dibenarkan Ketua Harian Gerindra: Ditulis Fadli Zon, Saya yang Menyimpan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads