Permintaan Maaf Zainudin Amali Keseluruh Timnas U-20 Karena Harus Kehilangan Mimpi Bermain di Piala Dunia U-20 2023
Permintaan maaf Zainudin Amali diucapkan kepada para pemain karena Indonesia batal menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 yang sejatinya 2 bulan lagi akan digelar.-PSSI-
JAKARTA, DISWAY.ID - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali mengucapkan permintaan maaf kepada seluruh pemain Timnas U-20 Indonesia, pelatih, dan seluruh penggemar Timnas Indonesia.
Permintaan maaf Zainudin Amali diucapkan kepada para pemain karena Indonesia batal menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 yang sejatinya 2 bulan lagi akan digelar.
Sebelumnya, Erick Thohir telah melakukan pembicaraan yang sangat panjang kepada Presiden FIFA, Gianni Infantino namun tidak menemui titik temu terkait kejelasan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
BACA JUGA:KPK Telah Geledah Rumah Rafael Alun Trisambodo Orang Tua Mario Dandy
BACA JUGA:10 Fakta Menarik yang Berujung Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023
FIFA dengan resmi membatalkan status tuan rumah Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 diduga banyak penolakan timnas Israel ikut dalam ajang sepakbola bergengsi kedua tersebut.
Meskipun demikian, FIFA sendiri telah memastikan bahwa Piala Dunia U-20 2023 akan tetap berlangsung sesuai dengan tanggal yang telah dijadwalkan 20 Mei sampai 11 Juni 2023 mendatang.
Timnas Indonesia U-20 dapat dipastikan bakal gagal tampil di turnamen tersebut, perjuangan pemain untuk meraih mimpi untuk tampil di Piala Dunia butuh pengorbanan dengan mempersiapkan segala sesuatu sampai bertahun-tahun.
BACA JUGA:9 Senjata Api yang Ditemukan di Rumah Dito Mahendra Ternyata Tidak Berizin, Ini Daftarnya!
BACA JUGA:Dituntut Hukuman Mati, Teddy Minahasa Banyak Berkelit, Sih!
Amali menilai, Ketua Umum PSSI sudah berusaha semaksimal mungkin untuk melobi FIFA agar Piala Dunia U-20 tetap berlangsung di Indonesia namun usaha tersebut harus gagal.
“Ketum PSSI udah berusaha sekuat tenaga. Coach STY sejak 2020 sudah mengeluarkan segala kemampuan, energi, pikiran, serta waktu,” ujar Amali dalam keterangan resmi, Kamis 30 Maret 2023.
Lantas, Ia meminta maaf kepada seluruh pemain timnas Indonesia, pelatih dan staf pelatih yang sudah berusaha dengan sekuat tenaga sejak tahun 2020 mempersiapkan Timnas U-20 Indonesia untuk berlaga diajang Piala Dunia U-20 2023 tapi mimpi tersebut harus tidak terealisasi.
“Saya mohon maaf, saya harus menyampaikan. Permohonan maaf kepada Coach STY dan tim manajer, terutama anak-anak sekalian yang harus kehilangan mimpi bisa bermain di piala dunia,” kata Amali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: