Voli Putra Jadi 'Raja ASEAN', Pelatih Jeff Jiang Jie: Kami Siap Bersaing di Asian Games

Voli Putra Jadi 'Raja ASEAN', Pelatih Jeff Jiang Jie: Kami Siap Bersaing di Asian Games

Voli Putra Jadi 'Raja ASEAN', Pelatih Jeff Jiang Jie: Kami Siap Bersaing di Asian Games-tangkapan layar-

Pelatih asal China itu tetap dipercaya menangani skuad Merah Putih pada SEA Games 2023. Timnas voli putra Indonesia berhasil lolos ke final SEA Games 2023 Kamboja dan berpeluang mempertahankan medali emas yang diraih tahun lalu di Vietnam. 

BACA JUGA:Menkes Tinjau RSUD Komodo Untuk KTT ASEAN ke-42, Cek Fasilitas Medis Canggih

Profil Jeff Jiang Jie

Keberhasilan timnas voli putra Indonesia kembali mempersembahkan emas SEA Games tak bisa dilepaskan dari peran Jiang Jie di kursi pelatih.

Jiang Jie, pelatih kaya pengalaman menangani klub maupun timnas di negara sendiri maupun negara lain.

Ia pernah melatih timnas Selandia Baru dan menjadi asisten pelatih timnas China. 

Jiang Jie Lahir di Beijing pada 14 April 1963, dengan mengawali karier kepelatihan bersama klub Yaohan World Star sebagai asisten pelatih tim putri. 

BACA JUGA:Ganti Kerugian Tol Cinere-Jagorawi Tembus Rp40 Milar Lebih, BPN Depok: Alhamdulillah Berjalan Mulus

Setelah itu, ia melanjutkan karier bersama Beijing Aviation University (1995-1996), lalu Asian Union Volleyball Club (2001-2002), dan New Zealand Institute of Sport (2004). 

Jiang kali pertama datang ke Indonesia pada musim Proliga 2004-2005. 

Kala itu, ia dikontrak oleh klub Bandung Art Deco. Pada Proliga musim berikutnya, Jiang tetap melatih di Indonesia, tetapi pindah ke Jakarta Bank DKI.

Selepas itu, Jiang melatih di berbagai tim termasuk di Selandia Baru dan menerima tugas menjadi asisten pelatih timnas China. 

BACA JUGA:Pengguna Kereta Api Wajib Baca! PT KAI Berlakukan Aturan Baru Gapeka 2023, Banyak Perubahan Jadwal hingga Syarat Beli Tiket!

Jiang kembali ke Indonesia saat Proliga musim 2022 digelar. Kala itu, ia direkrut oleh klub debutan, Bogor Lavani. Pada musim debutnya di Proliga, Lavani langsung tampil sebagai juara di bawah kepelatihan Jiang Jie. 

Sukses mengukir sejarah bersama Lavani, Jiang lantas dipercaya melatih timnas voli putra Indonesia.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads