Walah! 8 Korban Nekat Loncat dari Lantai 3, Ini Daftar Nama 10 Korban Kebakaran Tempat Karaoke di Jakbar

Walah! 8 Korban Nekat Loncat dari Lantai 3, Ini Daftar Nama 10 Korban Kebakaran Tempat Karaoke di Jakbar

Kebakaran hebat terjadi di sebuah hotel di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, pada Kamis, 17 Agustus 2023 tengah malam tadi.-Foto/Dok/Andrew Tito-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Kobaran api membuat 8 dari 10 korban kebakaran tempat karaoke di Tanjung Duren, Jakarta Barat, Jumat dini hari WIB, nekat loncat dari lantai 3.

Peristiwa kebarakan terjadi di gedung perusahaan karaoke di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, Jumat 12 Mei 2023 dini hari sekitar pukul 00:39 WIB.

Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat Syarifudin mengatakan, dalam kejadian kebakaran tersebut ada 10 orang yang terluka.

BACA JUGA:Biaya Kuliah Psikologi di 5 Perguruan Tinggi Negeri

Syarifudin mengatakan 8 orang terluka lantaran nekat terjun dari lantai 3 gedung untuk hindari kobaran api.

Para korban luka selanjutnya dilarikan ke RS Tarakan dan Sumber Waras untuk ditangani secara medis.

"Korban luka berat karena lompat dari lantai tiga, delapan orang," kata Syarifudin dalam keterangannya, Jumat 12 Mei 2023.

Untuk korban luka yang didata oleh petugas pemadam kebakaran, yakni masing masin identitas:

BACA JUGA:HOT NEWS! Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan Dilaporkan ke KPK Terkait Dugaan Pungutan Mutasi Jabatan

Febri (28)

Paidi (50)

Parman (55)

Adi (22)

Wiranto (32)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads