Merasa Dipaksa Bayar Mahal di Parkir Liar PRJ, Masyarakat Diminta Lapor

Merasa Dipaksa Bayar Mahal di Parkir Liar PRJ, Masyarakat Diminta Lapor

Apabila masyarakat merasa dipaksa membayar di parkir liar Jakarta Fair 2023, polisi sebut segera laporkan.-Jakarta Fair-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Apabila masyarakat merasa dipaksa membayar di parkir liar JAKARTA Fair Kemayoran (JFK) 2023, polisi sebut segera laporkan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin mengatakan jika masyarakat merasa dipaksa membayar parkir, bisa melapor ke pihaknya.

BACA JUGA:Ungkap Permintaan Maaf, Renaga Tahier Akui Salah Telantarkan Keluarga: Saya Mau Perbaiki Semuanya

"Masalah kalau dia dipaksa silahkan masyarakat boleh melaporkan," katanya kepada awak media, Senin 26 Juni 2023.

Pihaknya mengaku selalu memantau harga parkir di sekitar lokasi. Hal tersebut dilakukan mencegah adanya tarif lebih, karena kesewenang-wenangan parkir liar pada pameran yang juga dikenal dengan Pekan Raya Jakarta (PRJ) ini.

BACA JUGA:Tanggapan Polri Atas Parkir Liar di Jakarta Fair

"Iya itu yang tadi saya sampaikan. Karena kalau bicara masalah parkir ini kan seperti Contohnya saya punya halaman, saya mau membantu orang. Kalau orang yang dibantu diparkirkan tidak keberatan kan nggak bisa kita apa apain," jelasnya.

"Kecuali dia diperas apalagi diancam harus sekian kalau nggak motor nya diambil atau gak boleh keluar, nah itu masuk ranah pidananya," sambungnya.

BACA JUGA:Jelang Libur Idul Adha 2023, Rekayasa Lalin Puncak Bakal Diberlakukan, Catat Waktunya!

Sementara, Banyaknya parkir liar di kawasan Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat selama penyelenggaraan Jakarta Fair disebut menjadi perhatian besar.

Komarudin menuturkan ketersediaan parkir memang jadi masalah saat acara di ibu kota. 

Dinilainya, lantaran antusias masyarakat kerap kali melebihi kapasitas dari lokasi parkir yang tersedia.

BACA JUGA:Polres Jakarta Pusat Klaim Hanya 1 Kasus Pencurian Terjadi Selama Jakarta Fair 2023

"Karena kalo kita lihat ibu kota ini kalo ada event ya, kita selalu terkendala sama kantong parkir, termasuk sekelas GBK sekali pun kesulitan kita masalah kantong parkir," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads