Ratusan Bikers Meriahkan Ulang Tahun Yamaha di Jakarta
Ratusan Bikers Meriahkan Ulang Tahun Yamaha di Jakarta-Yamaha-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Yamaha merayakan hari ulang tahun di bulan Juli 2023 ini. Tema yang diusung adalah ‘Restart & Rev Up’.
Mengajak memulai kembali era baru kehidupan normal setelah pandemi dan terus bersemangat dalam melanjutkan kehidupan yang lebih baik dan tetap produktif.
BACA JUGA:Subaru Usung SUV Terbaru di GIIAS 2023
Pesan Yamaha Day ini merupakan spirit yang ingin disebarluaskan dalam memperingati berdirinya Yamaha Motor Company (YMC) ke-68 tahun pada tanggal 1 Juli dan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang ke-49 tahun pada tanggal 6 Juli.
Sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen dan untuk merayakan Yamaha Day 2023, Yamaha kembali mengajak konsumen yang terpilih untuk berbagi kebahagiaan melalui Event Yamaha Day Riding Experience dengan melakukan city touring keliling Kota Jakarta pada hari Minggu, 2 Juli 2023.
Perjalanan dimulai dari Yamaha FSS (Flagship Shop) Cempaka Putih dan berakhir di PRJ Kemayoran, Jakarta.
BACA JUGA:Setelah Bebas Murni, Anas Urbaningrum Bakal Jadi Ketua Umum Partai Kebangkitan Nasional
Event ini sendiri diikuti oleh lebih dari 200 pengguna Yamaha se-Jabodetabek dari berbagai kalangan, seperti influencer, kaum disabilitas dan komunitas.
Berbagai kategori motor Yamaha turun bersama untuk keliling Kota Jakarta, mulai dari Maxi, Classy, Generasi 125, hingga Sport Series seperti WR 155 R, XSR 155 & All New R15M Connected WGP 60th.
Peserta dimanjakan dengan jalur Ibu Kota yang relatif lancar tanpa kemacetan hingga menuju PRJ Kemayoran.
Saat di PRJ Kemayoran, peserta event juga berkesempatan ikut dalam rombongan carnaval, sehingga menambah pengalaman yang menarik sambil menyebarkan semangat Yamaha Day kepada pengunjung PRJ 2023.
“Di momen ulang tahun Yamaha Motor Company (YMC) ke-68 tahun pada tanggal 1 Juli, dan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang ke-49 tahun pada tanggal 6 Juli. Kami mengucapkan Terima kasih kepada konsumen Yamaha, dealer, dan karyawan atas dukungan dan kerjasamanya hingga kita berhasil melewati masa sulit pandemi,” ujar Johannes B.MS, Koordinator Chief Yamaha DDS Jabodetabek.
BACA JUGA:Panglima Rotasi, Mutasi dan Promosi 176 Perwira Tinggi TNI, Ini Daftar Lengkapnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: