Elite PKS dan Nasdem Gembira Duet Anies Baswedan-Yenny Wahid, Jansen Demokrat: Cocoknya di Koalisi Lain

Elite PKS dan Nasdem Gembira Duet Anies Baswedan-Yenny Wahid, Jansen Demokrat: Cocoknya di Koalisi Lain

Yenny Wahid dan Anies Baswedan saat bertemu di Kantor Gubernur DKI Jakarta. Yenny dirumorkan bakal menjadi bacapres Anies, namun Partai Demokrat menolak.-Instagram Anies Baswedan-Instagram Anies Baswedan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Wacana Anies Baswedan dan Yenny Wahid mengemuka untuk disandingkan sebagai Capres-Cawapres mendapat respons positif dari kalangan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). 

Yenny Wahid, putri kedua Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid (Gus Dur), dinilai menjadi figur yang dapat melengkapi capres yang akan diusung KPP pada Pemilu 2024 mendatang.

Elite Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Nasdem gembira atas mencuatnya duet Anies Baswedan-Yenny Wahid tersebut. 

BACA JUGA:Kubu Moeldoko Legowo dan Ucapkan Selamat, AHY Memaafkan: Tapi..

BACA JUGA:Trauma Usai Difoto Tanpa Busana, Pemeriksaan Kontestan Miss Universe Tunggu Pulih

"Alhamdulillah, bahagia dengar kabar ini. Mbak Yenny figur yang mewarisi kebijaksanaan Almarhum Gus Dur. InshaAllah menguatkan barisan KPP," ujar Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada media.

Namun terkait sosok Cawapres untuk mendampingi Anies Baswedan ke depan, Mardani menegaskan tergantung musyawarah tiga partai dalam Koalisi Perubahan yaitu PKS, Demokrat dan NasDem serta keputusan akhir yang dimandatkan kepada Anies Baswedan.

Ketua DPP NasDem Effendy Choirie menyebut Anies Baswedan-Yenny Wahid apabila diduetkan maju dalam Pemilu 2024 merupakan paket lengkap dan menjadi pasangan top.

Gus Choi, sapaan karib Effendy Choirie, menilai Anies dan Yenny Wahid dapat saling mengisi kekurangan satu sama lain dan sangat cocok untuk memimpin Indonesia 5 hingga 10 tahun mendatang.

"Ibarat pasangan suami istri saling melengkapi untuk mengarungi bahtera kehidupan Indonesia 5-10 tahun ke depan," ujarnya.

BACA JUGA:PK KSP Moeldoko Ditolak MA, AHY Terima Kasih Kepada Dua Tokoh Ini

BACA JUGA:Adegan Bidan Bohay di Mobil Jadi Sebab Mantri Suntik Mati Kades, 'Emosi Sebagai Lelaki!'

Namun berbeda dengan elite PKS dan Nasdem, Wakil Sekertaris Jenderal Partai Demokrat Jansen Sitindaon tidaklah gembira dengan megemukannya wacana duet Anies Baswedan-Yenny Wahid.

Bahkan dirinya menolak Yenny Wahid menjadi cawapres Anies Baswedan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: