Refly Harun dan Rocky Gerung Dilempari di Yogyakarta: Dia Salah Satu Anggota Partai Politik dan Asalnya Dari Jawa Timur
Refly Harun dan Rocky Gerung dilempar saat Yogyakarta, di mana Refly mengatakan jika pelaku merupakan salah satu anggota Partai Politik dan asalnya dari Jawa Timur. -Tangkapan layar video tiktok @wahyunurrohm-
JAKARTA, DISWAY.ID – Saat menghadiri diskusi publik di Kopi Nuri, Sleman Yogyakarta, Refly Harun dan Rocky Gerung dilempar menggunakan botol mineral.
Refly Harun dan Rocky Gerung dilempar saat Yogyakarta, di mana Refly mengatakan jika pelaku merupakan salah satu anggota Partai Politik dan asalnya dari Jawa Timur.
Menurut Refly, botol mineral yang dilemparkan oleh pelaku masih berisi air dan mempunyai daya dorong lebih kuat serta mengenainya.
Refly sendiri tidak mengetahui apakah pelaku pelempar botol tersebut menyasar Rocky Gerung atau dirinya, namun yang pasti dirinya yang terkena lemparan botol tersebut.
BACA JUGA:Weekend Full Senyum, Cairkan Saldo DANA Gratis Rp 450 Ribu Cuma dengan Cara Ini!
Sedangkan sosok pelempar botol tersebut, menurut Refly bahwa selain anggota salah satu Parpol, dia juga merupakan pengurus satu Ormas.
“Saat itu hanya satu atau dua orang saja dan sepertinya mereka dibiarkan, sehingga kemudian dia melakukan provokasi serta melempar botol mineral,” jelas Refly.
“Saya tahu itu siapa, jadi dia bukan penduduk Yogyakarta dan dia menghina Rocky Gerung namun dibiarkan oleh keamanan bahkan melakukan pelemparan, kita sudah bilang untuk menangkap orang itu,” tambah Refly.
BACA JUGA:Oknum TNI Lawan Arah di Tol MBZ, 7 Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun
BACA JUGA:Simak Syarat Ajukan Pinjaman di DANA Premium, Tanpa Modal Guys!
Refly menjelaskan kenapa orang itu harus ditangkap karena ini adalah tindak pidana yang tertangkap tangan dan tidak perlu lagi ada pelaporan.
Selain itu Refly juga menyayangkan pihak keamanan yang tidak tegas, karena setelah pelemparan oknum tersebut masih bisa memprovokasi.
Refly mengatakan bahwa orang yang sama ini juga yang menolak Rocky ketika melakukan diskusi di Jawa Timur.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: