Jokowi Bagi-bagi Sepeda di Rapimnas Samawi

Jokowi Bagi-bagi Sepeda di Rapimnas Samawi

Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat bagi-bagi sepeda di rapimnas SAMAWI-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY.ID - Presiden Joko Widodo kembali melakukan aksi bagi-bagi sepeda pada kegiatan rapat pimpinan nasional (rapimnas) Solidaritas Ulama Muda Jokowi (SAMAWI) di Istora Senayan, kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Sabtu, 7 Oktober 2023.

Awal mulanya Presiden Joko Widodo atau Jokowi melontarkan sebuah pertanyaan di sela-sela pidato sambutannya. 

BACA JUGA:Presiden Jokowi dan Kaesang Pangarep Hadiri Rapimnas Samawi

Presiden Jokowi menanyakan maksud dari kalimat 'Jauh di mata, dekat di hati' dan menawarkan sebuah sepeda bagi yang bisa menjawab pertanyaannya tersebut. 

"Saya ingin ada yang maju ke depan. Silahkan tunjuk jari. Sebentar, ini ada pertanyaan, silahkan tunjuk jari kalau ada yang bisa menjawab," ujar Presiden Jokowi kepada seluruh kader SAMAWI. 

"Jauh di mata, dekat di hati. Yang bisa jawab, saya beri sepeda," lanjut Jokowi yang disamput dengan sorakan kader SAMAWI. 

Kemudian majulah salah kader SAMAWI yang ditunjuk langsung oleh Presiden Jokowi. Dia bernama Hening Astuti

"Assalamu'alaikum, nama saya ibu Hening Astuti dari Sragen," kata Hening Astuti kepada Presiden Jokowi. 

BACA JUGA:Pimpinan KPK Diduga Peras Syahrul Yasin Limpo, Polisi Selidiki Foto Firli Bahuri Bertemu SYL

Mendengar nama ibu tersebut, Presiden Jokowi pun langsung meminta jawaban atas pertanyaan yang diberikannya dan Hening Astuti menjawab, "Jawabannya simpel, pak Jokowi jawabannya. Matur suhun (Terima kasih),".

Lalu Presiden Jokowi pun menanggapj jawaban Hening Astuti dan mengatakan bahwa jawaban yang berikan yang itu belum tepat. 

"Menurut ibu mungkin benar, menurut saya salah, silahkan kembali," kata Presiden Jokowi. 

Hening Astuti pun langsung kembali ke tempat duduknya. Begitu pula dengan kader SAMAWI bernama Imam. Dia mendapatkan kesempatan untuk menjawab, namun jawaban yang dilontarkannya itu salah. 

BACA JUGA:Satu Keluarga Gowa Tewas Dibantai Buntut Poliandri, Terungkap Kronologi Hingga 6 Pelaku Ditangkap

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads