Sante Indonesia Perkenalkan Anindita Hidayat sebagai Brand Ambassador, Hadirkan Produk Barley Powder Kualitas Terbaik
Santé Indonesia perkenalkan Anindita Hidayat sebagai Brand Ambassador-Dok. Santé Indonesia-Dok. Santé Indonesia
Yusroni Fadli selaku Head of Sales & Operation Sante Indonesia Menjelaskan kehadiran Santé Indonesia menjadi solusi bagi masyarakat. Pesatnya perkembangan network Santé Indonesia dikarenakan menggunakan digitalisasi.
“Kita bisa menjangkau seluruh Indonesia dengan sangat mudah. Yakni di era digital saat ini, Santé Indonesia memiliki sistem hybrid, dimana dapat terhubung dengan mitra di seluruh negeri baik secara online dan offline,” jelas Fadli.
Lebih lanjut Fadli memaparkan 16 tahun kehadiran Santé Internasional menjadi bukti integritas Santé dalam membantu jutaan orang untuk membangun peluang untuk semua orang menjadi entrepreneur.
Di samping pengumuman ekspansi ini, Santé juga memperkenalkan Brand Ambassador Indonesia terbarunya, Anindita Hidayat. Anindita dikenal sebagai content creator yang menginspirasi dan memotivasi dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk kebugaran, gaya hidup, bisnis, dan public speaking.
BACA JUGA:Buruan Daftar! Kereta Cepat Whoosh Masih Gratis Hingga 10 Oktober
BACA JUGA:Acara Anak Motor Gede 'Kalimantan Bike Week' Turut Support Potensi Wisata Lokal
Sebagai seorang penggemar kebugaran, Anindita sangat mendukung peran nutrisi dalam meningkatkan kesehatan secara keseluruhan dan membantu individu mencapai tujuan pribadi mereka. Anindita menyatakan kehormatannya atas pemilihannya sebagai Brand Ambassador terbaru Santé Indonesia, mengatakan bahwa dirinya memilih Santé Indonesia karena nutrisi yang ada dalam produknya.
“Untuk menjadi manusia yang baik dan bermanfaat bagi orang lain, kita harus bisa sehat dulu. Dan ternyata hidup sehat itu berarti aktif dan menjaga apa yang masuk dalam tubuh. Saat saya pertama kali diberi tahu soal Santé ini, saya sangat setuju dengan produknya dan saya menyukainya,” Ujar Anindita.
Menurut Santé, Anindita adalah cerminan sempurna dari nilai-nilai Santé.
Santé, yang memiliki misi untuk membantu orang hidup lebih baik, terus mempromosikan, memproduksi, dan mendistribusikan produk dan layanan kesehatan dan kesejahteraan alami. Sebagai merek barley terkemuka, Santé telah konsisten dalam memberikan produk berkualitas tinggi kepada pelanggan setianya di seluruh dunia, yang memperkuat posisinya sebagai otoritas dalam industri barley.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: