Raih Podium 3 di MotoGP Austrlia, Fabio Di Giannantonio: 'Ini Balapan yang Fantastis!'

Raih Podium 3 di MotoGP Austrlia, Fabio Di Giannantonio: 'Ini Balapan yang Fantastis!'

Fabio Di Giannantonio bakal berguru sama Velentino Rossi-dok Gresini-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Federal  Oil  yang  merupakan  lini  merek  dari  PT  ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) dan telah lebih dari tiga dekade berpengalaman bikin motor pengendara pasti makin nyaman kembali memberikan selamat dan apresiasi kepada Fabio Di Giannantonio atas raihan podium MotoGP perdananya pada MotoGP Australia 2023, Sabtu, 21 Oktober 2023.

Memulai balapan dari posisi 6 di Sirkuit Philip Island, memungkinkan Diggia bisa bergerak lebih kompetitif dengan pembalap di depannya hingga berhasil finish di podium 3

BACA JUGA:Jadwal MotoGP Thailand 2023, Sprint Race Tetap Hari Sabtu

Begitu juga dengan strategi dari mekanik yang memberikan rekomendasi ahli dalam menyiapkan Ducati Desmosedici GP22, dan membuatnya makin nyaman untuk meraih podium ketiga meski kondisi ban sudah maksimal dalam memberikan cengkeraman.

“Federal  Oil memberikan apresiasi atas pencapaian Diggia di MotoGP Australia 2023, sekali lagi dia menunjukkan kemajuan dan kematangan talentanya sebagai pembalap profesional bersama Tim Gresini Racing MotoGP,” Sri  Adinegara  selaku  Market  Development  Director  PT  EMLI.

BACA JUGA:Cuaca Buruk, Sprint Race MotoGP Australia Dibatalkan, Balap Moto2 Baru 10 Lap Dihentikan

“Pasca finis terbaik posisi 4 di Sirkuit Mandalika, kali ini Diggia mampu mempersembahkan podium ketiga dan berhasil bikin bangga para penggemar serta konsumen Federal Oil di Tanah Air,” ungkapnya.

“Sedangkan hasil terbaik juga berhasil diraih Alex Marquez, karena mampu meraih poin penting setelah berhasil finis posisi 9,” tambahnya.

MotoGP Australia 2023 kali ini berbeda dari seri-seri sebelumnya, dimana jadwal balapan diubah demi keselamatan pembalap. 

BACA JUGA:Hasil MotoGP Australia 2023, Zarco Selebrasi Flip Lagi, Bagnaia Asapi Martin

Potensi angin kuat dan hujan deras pada hari Minggu, membuat jadwal Sprint Race yang harusnya digelar hari Sabtu dipindah ke Minggu dan harus bertukar dengan agenda Full Race menjadi hari Sabtu.

Pembalap yang akrab disapa Diggia pasca finis posisi tiga mengatakan, “Saya memiliki awal yang luar biasa, mungkin yang terbaik yang pernah saya lakukan.”

“Saya selalu bersenang-senang di trek ini dan balapan kali ini fantastis. Saya tahu bisa kompetitif tetapi sejujurnya saya tidak sekuat yang saya alami pada akhirnya,” ungkapnya. 

“Saya memiliki kecepatan yang luar biasa, dan berhasil bertarung dengan pembalap papan atas dan kemudian lap terakhir sungguh luar biasa. Ini adalah podium yang pantas kami dapatkan, namun saya masih harus menyadari sepenuhnya apa yang terjadi,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait