Ketua Dewan Penasihat PAN Soetrisno Bachir Masuk Jajaran Timnas AMIN, Sudirman Said: Bukan Mewakili Partainya

Ketua Dewan Penasihat PAN Soetrisno Bachir Masuk Jajaran Timnas AMIN, Sudirman Said: Bukan Mewakili Partainya

Juru Bicara Jusuf Kalla, Husain Abdullah batal bergabung Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN).-Disway.id/Anisha Aprilia-

JAKARTA, DISWAY.ID - Co-Captain Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Sudirman Said buka suara perihal ditunjuknya Ketua Dewan Penasihat Partai Amanat Nasional (PAN) periode 2020-2025, Soetrisno Bachir sebagai Wakil Ketua Dewan Penasihat Timnas Anies dan Muhaimin (AMIN) pada Pemilu 2024.

Padahal PAN merupakan partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mendukung pasangan Prabowo-Gibran.

Menurutnya, keterlibatan Soetrisno dalam Timnas AMIN ini bukan mewakili partainya, melainkan mewakili identitas pribadinya sebagai seorang Muhammadiyah.

BACA JUGA:GIIAS Bandung 2023 Resmi Dibuka, Sederatan Kendaraan Baru Siap Dipinang

BACA JUGA:Bayi Prematur Dimandikan untuk Foto ‘Newborn’ Tanpa Izin Orang Tua Meninggal Setelah Dibawa Pulang, Pihak Klinik Angkat Bicara

"Pak Soetrisno kita undang atau dimohon sebagai tokoh Muhammadiyah," kata Sudirman di Rumah Sekretariat Koalisi Perubahan, Jakarta Selatan, Rabu, 22 November 2023.

Meski demikian, ia tak mengetahui apakah terdapat komunikasi antara partai atau tidak dan hanya memastikan pihaknya telah berkomunikasi dengan Soetrisno Bachir.

"Kita engga tahu apakah ada komunikasi dengan partai atau tidak, masing-masing punya kedaulatan. Seluruh keterlibatan itu kecuali dari partai itu keterlibatan person person, pribadi," ungkapnya.

Sebelumnya, pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar telah mengumumkan struktur lengkap Tim Nasional Pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas AMIN).

BACA JUGA:Bayi Prematur di Foto ‘Newborn’ Tanpa Izin Orang Tua Berakhir Tragis, Keluarga: Harusnya di Inkubator Malah Dijadiin Konten

BACA JUGA:Kabar Terbaru Pilot Susi Air, Egianus Kagoya: Saya Hanya Kasih Waktu Dua Bulan

Soetrisno ditunjuk sebagai Wakil Ketua Dewan Penasihat Timnas AMIN.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali didapuk sebagai Kepala Pelatih Tim Nasional pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas AMIN).

"Head coach yang akan bertugas sebagai head coach adalah bapak Ahmad Ali, beliau akan menjadi head coach di sini," kata Anies di Kantor Timnas Amin, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: