Subaru Siapkan BRZ Bagi Drifter Wanita di Ajang Indonesia Drift Series 2024
Subaru Indonesia mensponsori salah satu ajang motorsport yaitu Indonesia Drift Series 2024 dan siapkan BRZ bagi drifter wanita.-reza-
BACA JUGA:Wahana Honda Ajak Komunitas Jajal Motor Listrik EM1 e: Series
BACA JUGA:9 Kasus Besar di 2024 Diungkap Satgas Anti Narkoba Polri, Salah Satunya Kasus Fredy Pratama
“Sejak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2021, Indonesia Drift Series (IDS) telah menjadi rumah bersama untuk lebih dari 100 drifter dari berbagai kelas untuk tumbuh dan berkembang,” jelasnya.
Dengan mempertandingkan kelas PRO, PRO2, hingga Women Drift Challenge, IDS telah menjadi salah satu kejuaraan Drifting yang bergengsi dan didukung penuh Ikatan Motor Indonesia (IMI).
Tahun ini sendiri kami yakin IDS akan menjadi lebih meriah dengan menjadi tuan rumah D1 Grand Prix Southeast Asia Series dan adanya dukungan dari APM seperti Subaru Indonesia yang memiliki DNA Motorsport yang kuat dan juga ingin memajukan industri motorsport tanah air.
BACA JUGA:Satgas P3GN Polri Ringkus 17.707 Tersangka, Periode 21 September 2023 hingga 7 Februari 2024
Adapun kelas yang akan digelar dalam Indonesia Drift Series sebanyak 6 seri antara lain kelas PRO, 10 round untuk kelas PRO2, 6 round untuk Women Drift Challenge dan 4 special stage khusus Women Drift Challenge.
Rencananya Indonesia Drift Series akan memulai seri pertamanya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada tanggal 17-18 Februari 2024.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: