Menhub Angkat Bicara Atas Kecelakaan Tol Cikampek KM 58

Menhub Angkat Bicara Atas Kecelakaan Tol Cikampek KM 58

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menanggapi kejadian kecelakaan Tol Cikampek KM KM 58 Senin 8 April 2024.-tangkapan video X@calomagang-

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menanggapi kejadian kecelakaan Tol Cikampek KM  KM 58 Senin 8 April 2024.

Budi Karya mengaku belum mendapat informasi terkait kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan, yaitu Daihatsu Grand Max, Daihatsu Terios, dan bus. 

"Saya belum menerima laporan lebih detail (kecelakaan) yang kilometer 58, tapi biasanya ketidaktaatan para pengguna tol," ungkap Budi Karya pada Senin, 8 April 2024 di Jakarta. 

BACA JUGA:Adu Banteng Bus Primajasa, Pemudik Tewas Terbakar Dalam Mobil di Tol Cikampek

BACA JUGA:Yaman Tangani Amerika dan Inggris Jika Intervensi Serangan Iran ke Israel, Komandan Iran: Sana Pulang dan Gunakan Otak Kalian!

Berdasarkan informasi sebelumnya, telah terjadi kecelakaan di KM 58 Jakarta-Cikampek pada pukul 07.04 WIB pada Senin, 8 April 2024. 

Tercatat 13 korban jiwa dalam kecelakaan tersebut dan korban masih dalam proses identifikasi. 

Akibatnya, untuk sementara lajur Contraflow KM 48 hingga KM 70 arah Cikampek Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek ditutup atas diskresi kepolisian. 

BACA JUGA:Israel Tarik Pasukan dari Gaza, Yoav Gallant: Operasi Rafah Akan Tetap Berjalan

BACA JUGA:10 Orang Terkaya di Indonesia Per April 2024, Prajogo Pangestu Teratas Disusul Low Tuck Kwong dan Hartono Bersaudara

PT Jasamarga Transjawa Tol memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan atas kejadian ini, diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati, pastikan kondisi kendaraan laik jalan 

Petugas Jasa Marga juga masih berkoordinasi dengan pihak Kepolisian dalam melakukan penanganan dan evakuasi terhadap kejadian tersebut. 

Terpantau sampai dengan saat ini, kondisi lalu lintas kendaraan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek padat jelang lokasi kejadian.(Ayu Novita)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait