PKS Tak Usung Anies di Pilkada Jakarta 2024: Beliau Tokoh Nasional, Jangan Didegradasi ke Tokoh Daerah
Tak Usung Anies di Pilkada Jakarta 2024, PKS: Beliau Tokoh Nasional, Jangan Didegradasi ke Tokoh Daerah-Disway.id/Anisha Aprilia-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tampaknya pada Pemilhan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi DKI Jakarta 2024 ini, tidak akan mengusung Anies Baswedan.
Presiden PKS, Ahmad Syaikhu mengungkapkan alasan pihaknya tidak memajukan Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur Jakarta pada Pilkada 2024.
Menurutnya, saat ini Anies telah menjadi tokoh nasional. Sehingga, PKS memutuskan untuk tidak lagi mendukung Anies Baswedan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta yang akan berlangsung November mendatang.
BACA JUGA:Selain Anies, Cak Imin Juga Sambangi DPP PKS Hari Ini
BACA JUGA:PKS Hormati Putusan MK yang Tolak Semua Gugatan Sengketa Pilpres 2024
BACA JUGA:Surya Paloh Nilai Putusan MK Langkah Final dan Mengikat
"Pak Anies sebagai capres 2024 saya kira beliau adalah sudah menjadi tokoh nasional jadi jangan didegradasi kembali sebagai tokoh daerah jadi sangat sayang kita akan terus berusaha jadikan pak Anies sebagai tokoh nasional," kata Syaikhu di DPP PKS, Jakarta Selatan, Selasa 23 April 2024.
Sementara itu, lanjut Syaikhu, untuk Pilkada Jakarta 2024, partainya memberi sinyal akan mengusung kader internalnya.
Ia meminta Anies mendukung kadernya untuk maju dalam Pilkada 2024.
"Oleh karena itu mungkin kedepan kalau kemarin kami sudah berusaha mengusung pak anies dan bekerja sekuat tenaga untuk memenangkan pak anies sebagai capres, saya kira di pilkada ini saatnya pak Anies mendukung kader PKS untuk maju," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: