VIRAL! Ini 3 Manfaat Baesuk Pir Kukus Ala Korea yang Ampuh Redakan Flu dan Batuk

VIRAL! Ini 3 Manfaat Baesuk Pir Kukus Ala Korea yang Ampuh Redakan Flu dan Batuk

Manfaat Baesuk pir kukus ala Korea yang ampur redakan flu dan batuk.--Cookpad

JAKARTA, DISWAY.ID - Tak hanya sekadar buah, ternyata pir juga menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh lho.

Di Korea Selatan, buah pir dapat diolah menjadi ramuan yang bermanfaat untuk kesehatan terutama dalam mengatasi flu.

Ramuan ini disebut sebagai Baesuk, apa itu? Simak ulasannya di bawah ini.

BACA JUGA:5 Minuman Herbal Turunkan Kolesterol saat Idul Adha ala dr Zaidul Akbar

Mengenal Baesuk

Baesuk merupakan minuman herbal atau ramuan asal Korea Selatan yang dibuat dari rebusan buah pir.

Minuman herbal asal Korea Selatan ini dibuat dari buah pir dengan campuran jahe dan madu yang memiliki sifat anti radang.

Buah pir sendiri memiliki kandungan nutrisi yang penting untuk mendukung sistem kekebalan tubuh, serta terdapat kandungan tembaga yang membantu tubuh membentuk sel darah dan menyerap zat besi.

Sementara itu, campuran jahe dan madu dalam Baesuk ini dipercaya mampu redakan flu dan batuk.

Jahe memiliki sifat anti radang dan memiliki efek antivirus sehingga mampu atasi masalah tenggorokan seperti batuk dan radang.

BACA JUGA:10 Obat Herbal Penurun Gula Penderita Diabetes Secara Alami

Manfaat Baesuk Minuman Herbal Ala Korea

1. Redakan Flu dan Batuk

Seperti yang disebutkan sebelumnya, ramuan herbal asal Korea Selatan ini dipercaya untuk meredakan flu dan batuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: