KAI Ubah Pola Operasional Sejumlah Perjalanan Kereta Api Per 1 Juli 2024

KAI Ubah Pola Operasional Sejumlah Perjalanan Kereta Api Per 1 Juli 2024

Ilustrasi Suasana Stasiun Kereta Api-@keretaapikita-Twitter

JAKARTA, DISWAY.ID - KAI mengubah pola operasi sejumlah kereta api per hari ini 1 Juli 2024.

Terdapat 27 perjalanan kereta api yang mengalami perubahan jadwal ataupun stasiun pemberhentian.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan bahwasanya perubahan pola operasional sejumlah KA tersebut dalam rangka menyesuaikan kebutuhan pelanggan yang semakin dinamis.

"Pelanggan agar memperhatikan kembali jadwal perjalanan KA-nya,” kata Joni 1 Juli 2024.

BACA JUGA:PT KAI Pamer Sistem Perkeretaapian Indonesia di Depan Menteri Transportasi Thailand

Berikut daftar KA yang mengalami perubahan operasional per 1 Juli 2024:

Keberangkatan Stasiun Pasar Senen

1. KA 246A Bengawan, berangkat Stasiun Pasar Senen 05.55 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 06.09 WIB;

2. KA 148A Sawunggalih, berangkat Stasiun Pasar Senen 07.05 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 07.19 WIB;

3. KA 224A Kutojaya Utara, berangkat Stasiun Pasar Senen 08.55 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 09.09 WIB;

4. KA 152B Tawang Jaya Premium, berangkat Stasiun Pasar Senen 09.50 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 10.05 WIB;

5. KA 170A Tegal Bahari, berangkat Stasiun Pasar Senen 10.25 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 10.39 WIB;

6. KA 234A Matarmaja, berangkat Stasiun Pasar Senen 10.40 WIB, berangkat Stasiun Jatinegara 10.54 WIB;

BACA JUGA:Kolaborasi Kemenhub, PT KAI, dan Pemprov DKI dalam Mengembangkan Stasiun Tanah Abang, Kapasitas Penumpang Jadi 300 Ribu Orang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads