Delapan Remaja Diciduk Tim Patroli Perintis Presisi Karena Terlibat dalam Tawuran di Pasar Minggu

Delapan Remaja Diciduk Tim Patroli Perintis Presisi Karena Terlibat dalam Tawuran di Pasar Minggu

Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Selatan mengamankan 8 Remaja yang terlibat tawuran di Pasar Minggu, Minggu 30 Juni 2024 dini hari kemarin-Dok. Polres Metro Jakarta Selatan-

JAKARTA, DISWAY.ID - Delapan remaja di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, ditangkap polisi saat berkelahi pada Minggu 30 Juni 2024 dini hari.

Mereka diamankan karena kedapatan membawa senjata tajam dan satu stik golf untuk tawuran di kawasan Pasar Minggu.

BACA JUGA:Musim Liburan Sekolah, Heru Budi Minta Tokoh Masyarakat Jaga Wilayah Guna Mencegah Tawuran

BACA JUGA:Tawuran Pecah di Kemayoran, Bang Jago Duduk Santai Menunggu Serangan Lawan

Polisi dari Polres Metro Jakarta Selatan berhasil membubarkan tawuran tersebut setelah mendapat laporan dari warga.

Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Rosa Witarsa, menjelaskan kejadian itu terjadi sekitar pukul 04.30 pagi waktu setempat.

"Saat TPPP (Tim Patroli Perintis Presisi) melaksanakan Patroli mendapatkan laporan dr warga bahwa di Jl Raya Pasar Minggu depan Halte Pomad telah terjadi tawuran antar remaja , selanjutnya TPPP mendatangi TKP, saat kami tiba di TKP TPPP langsung membubarkan aksi tawuran tersebut," ujar Rosa kepada wartawan dikutip Senin 1 Juli 2024.

Delapan remaja dan barang bukti berupa tujuh senjata tajam serta satu stik golf berhasil diamankan polisi.

"Delapan remaja di amankan beserta Barang Bukti 7 Pucuk Sajam dan 1 Stik golf," ucapnya.

BACA JUGA:Tawuran Remaja Pecah di Gang Sempit Tanjung Priok, Sejumlah Rumah dan Motor Rusak

BACA JUGA:Apes! Niat Bubarkan Tawuran, Lemparan Balok Pemuda Cengkareng Ini Malah Bikin Bocah Meninggal Dunia

Setelah penangkapan, kedelapan remaja itu langsung dibawa ke Polsek Pancoran untuk proses lebih lanjut. Polisi juga menyita tiga kendaraan dan dua ponsel yang mereka miliki.

"Selanjutnya ke 8 remaja tersebut beserta Barang Buktinya diamankan ke Polsek Pancoran untuk di proses lebih lanjut," ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: