Pilkada Banten 2024: Andra Soni Menang Telak di Kandangnya Sendiri

Pilkada Banten 2024: Andra Soni Menang Telak di Kandangnya Sendiri

Pilkada Banten 2024: Andra Soni Menang Telak di Kandangnya Sendiri-Disway/Candra Pratama-

TANGERANG, DISWAY.ID-- Calon Gubernur Banten nomor urut 2, Andra Soni menang telak di kandanganya sendiri, di TPS 29, Perumahan Pondok Lakah Permai, RT 01/16, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Banten

Berdasarkan penghitungan, Andra Soni - Dimyati Natakusumah meraih dua ratus tujuh puluh empat (274) suara.

BACA JUGA:Airin Mengaku Sempat Iri Saat Tahu Prabowo Dukung Andra Soni

BACA JUGA:Usai Nyoblos di TPS 29, Andra Soni: Ini Sejarah Baru Buat Hidup Saya

Sedangkan pasangan Airin Rachmi Diany - Ade Sumardi hanya mengantongi dua puluh empat (24) suara.

Dalam kesempatan itu, Andra Soni bersama sang istri, Tinawati  menyempatkan menonton langsung perhitungan suara di TPS 29.

Saat menghampiri awak media, Andra Soni mengucapkan rasa syukur, atas hasil yang diperoleh di tempat tinggalnya sendiri. Dia juga berharap, torehan tersebut dapat terjadi di tempat lain.

"Pertama-tama saya mengucapkan syukur Alhamdulillah di tempat saya tinggal hasil penghitungan sementara unggul," ujarnya kepada awak media di lokasi, Rabu, 17 November 2024.

BACA JUGA:Andra Soni Ngaku Tegang Saat Gunakan Hak Suaranya di TPS 29 Ciledug

BACA JUGA:Cagub Banten Andra Soni Nyoblos di TPS 29 Bersama Keluarga

"Dan saya mengucapkan syukur Alhamdulillah Bahwa tetangga-tetangga saya sangat mendukung apa yang sedang saya perjuangkan. Dan semoga hasil ini juga terjadi di tempat yang lain," sambungnya.

Untuk hasil laporan sementara di tempat lain, kata Andra, dirinya terus mensyukuri hasil tersebut. Tanpa mengungkapkan berapa hasil torehan itu.

"Alhamdulillah laporan yang masuk ke saya itu Alhamdulillah kita harus syukuri dan tentunya kita ikuti tahapan-tahapan penghitungan suara. Dan saya mengucapkan terima kasih," ucapnya.

BACA JUGA:Kondisi Terkini TPS 29 Tempat Cagub Banten Andra Soni Mencoblos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads