Kejagung Periksa 126 Saksi Dalam Kasus Tom Lembong
Kejagung Periksa 126 Saksi Dalam Kasus Tom Lembong-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Ratusan saksi telah diperiksa Kejagung dalam kasus Tom Lembong sejauh ini.
Kapuspenkum Kejagung, Harli Siregar mengatakan 126 saksi yang telah diperiksa pihaknya.
"Sampai saat ini belum masih dua karena sangat tergantung ada bukti permulaan yang cukup, bahwa keterangan dari informasi penyidik ada 126 [saksi] ya," katanya kepada awak media, ditulis Kamis 12 Desember 2024.
BACA JUGA:Update Kasus Tom Lembong terkait Korupsi Impor Gula, 126 Saksi dan 3 Ahli Diperiksa
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Hakim Tolak Praperadilan Tom Lembong, Status Tersangkanya Tetap Sah!
Sementara tiga ahli juga turut dimintai keterangannya.
"Dengan tiga ahli yg sudah diperiksa dalam perkara ini," ujarnya.
Penyidik disebut saat ini tengah melakukan pemberkasan kasus tersebut.
"Nah, nanti kita lihat dan penyidik juga sedang fokus melakukan pemberkasan terhadap perkara ini dan sedang menunggu hasil perhitungan kerugian keuangan negara dari ahli," tuturnya.
Sebelumnya, Kejaksaan Agung pastikan tidak ada unsur politik dalam penetapan tersangka Mantan Menteri Perdagangan, Thomas Trikasih Lembong.
BACA JUGA:Bocah di Boyolali Dianiaya Gegara Dituduh Curi Celana Dalam, 8 Pelaku Dibekuk
BACA JUGA:Lewat Sepucuk Surat, Tom Lembong Beberkan Kronologi Dirinya Menjadi Tersangka Impor Gula
Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung RI, Abdul Qohar mengatakan penetapan tersangka Thom Lembong berdasarkan alat bukti yang dikumpulkan penyidiknya.
"Bahwa penyidik bekerja berdasarkan alat bukti, itu yang perlu digarisbawahi. Tidak terkecuali siapapun pelakunya, ketika ditemukan bukti yang cukup maka penyidik pasti akan menetapkan yang bersangkutan sebagai tersangka. Saya ulangi tidak memilih atau memilah siapa pelaku, sepanjang memenuhi alat bukti yanh cukup," katanya kepada awak media.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: