Siap Jadi Saksi pada Kasus Vadel Badjideh, Fitri Salhuteru Minta Polisi Hadirkan Laura Meizani
Siap Jadi Saksi pada Kasus Vadel Badjideh, Fitri Salhuteru Minta Polisi Hadirkan Laura Meizani-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Fitri Salhuteru beberapa waktu lalu menyatakan siap untuk memberikan keterangan sebagai saksi atas laporan Nikita Mirzani terhadap Vadel Badjideh terkait kasus persetubuhan dan aborsi Laura Meizani.
Akan tetapi, Fitri Salhuteru meminta agar Laura Meizani turut serta dihadirkan pada saat proses pemeriksaan penyidik di Polres Metro Jakarta Selatan.
BACA JUGA:Vadel Badjideh Kaget Ternyata Lolly Pernah Pacaran dengan Orang Timor Leste
BACA JUGA:Ian Kasela Klarifikasi Soal Wajah Vadel Badjideh Diedit Jadi Monyet: Kami Tidak Bermaksud..
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kuasa Hukum Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution.
"Kami akan hadirkan yang bersangkutan adik saya Fitri untuk diperiksa dengan catatan, adik saya Fitri minta tolong dihadirkan Lollynya," ujar Razman Nasutiom ditemui di Jakarta Pusat, Rabu 1 Januari 2025.
Adapun alasan mengapa Fitri Salhuteru meminta agar Lolly dihadirkan pada saat proses pemeriksaan kata Razman agar informasi yang diberikan terkonfirmasi langsung oleh Laura Meizani.
BACA JUGA:Ian Kasela Bantah Manfaatkan Ketenaran Vadel Badjideh: Dia Punya Bakat Dance
"Supaya apa yang saya sampaikan terkonfirmasi langsung kepada Lollynya saya gak mau jadi fitnah, saya siap membuktikan inilah curhatan Lolly kepada saya di handphone saya ini dan saya akan langsung tanya kepada Lolly ini benar gak kamu yang buat segitunya saudara Fitri menyampaikan ke saya," ujar Razman.
Mendengar hal tersebut, Razman Nasution menyambut baik niat Fitri Salhuteru. Bahkan, Razman mengucapkan terima kasih kepada Fitri Salhuteru.
"Jadi poin pentingnya saudari Fitri Salhuteru kami sambut baik atas postingannya dan kami terima kasih atas kesediaannya," kata Razman.
BACA JUGA:Vadel Badjideh Ngamuk Wajahnya Diedit Monyet di Video Klip Baru Radja Band: Maksudnya Apa!
BACA JUGA:Vadel Badjideh Siap Nikahi Lolly, Bersediakah Nikita Mirzani Jadi Calon Mertua?
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: