Waduh Gawat! Lolly Kabur Lagi dari RS Polri, Razman Nasution: Saya Gak Tau Dia di Mana!

Razman Arif Nasution, kebingungan akibat Lolly kabur lagi dari Rumah Sakit Polri.-hasyim ashari-
JAKARTA, DISWAY.ID - Laura Meizani yang akrab disapa Lolly, yang dikenal sebagai putri artis kontroversial Nikita Mirzani, kembali menjadi sorotan publik setelah kabur dari Rumah Sakit Polri, tempat ia menjalani perawatan.
Lolly kabur lagi dari RS Polri membuat pengacara Razman Arif Nasution, kebingungan dengan keberadaannya.
Berdasarkan keterangannya, Razman mengaku kalau Lolly keluar dari RS pada Jumat malam.
BACA JUGA:Nelayan Tanjung Pasir Akui Dicuekin Aparat Desa Saat Adukan Pagar Laut: Apresiasi Presiden Prabowo
BACA JUGA:14 Keluarga Serahkan Sampel DNA dalam Peristiwa Kebakaran Glodok Plaza
"Lolly sudah dipindahkan. Tidak ada lagi di RS Polri. Menurut informasi yang kami terima, dia keluar dari rumah sakit itu hari Jumat malam," ucap Razman Arif Nasution ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin 20 Januari 2025.
Lebih lanjut, Razman Nasition begitu yakin kalau Lolly dipindah akan melakukan perlawanan.
Oleh karena itu, Razman tidak mau mengambil spekulasi lebih lanjut.
BACA JUGA:Stasiun Rancaekek Akan Disinggahi KA Pasundan Mulai 1 Februari
"Banyak lah dugaan. Apa dia dibius baru dibawa, sehingga dia tidak sadar atau apa, karena dia pasti akan melakukan perlawanan. Tapi seandainya itu baik, juga tidak apa-apa. Kan baik-baik aja," kata Razman Arif Nasution.
"Saya tidak tahu di mana dia berada," tutur Razman Arif Nasution.
Mendengar itu, Razman Nasution tak tinggal diam.
Pengacara berdarah Batak itu kemudian mengaku akan menemui lembaga-lembaga yang berwenang memberikan perlindungan terhadap anak untuk menyampaikan pesan Laura.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: