Top Skor Liga Inggris: Mohamed Salah Unggul 4 Poin dari Erling Halaand, Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk 10 Besar

Top Skor Liga Inggris: Mohamed Salah Unggul 4 Poin dari Erling Halaand, Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk 10 Besar

Top Skor Liga Inggris: Mohamed Salah Unggul 4 Poin dari Erling Halaand,-Tangkapan Layar Instagram@mosalah-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Daftar top skor Liga Inggris 2024/2025, Mohamed Salah dari Liverpool, mengungguli 4 angka atas Erling Halaand dari Manchester City.

Sementara Justin Kluiver dari Bournemouth, yang meruapakan anak pelatih timnas Indonesia, Patrick Kluivert masuk 10 daftar top skor Liga Inggris.

Mohamed Salah berada di urutan pertama dalam daftar top skor Liga Inggris, meskipun penantang terdekatnya di klasemen adalah bintang Manchester City Erling Halaand.

BACA JUGA:Harga Xavi Simons Sangat Mahal, Manchester United Bertarung Lawan Liverpool dan Manchester City

BACA JUGA:Nasib Ngenes Manchester United Keok dari Tottenham Hotspur, Ruben Amorim: Musim Terakhir Setan Merah

Mohamed Salah merebut posisi puncak dari Erling Haaland pada 4 Desember 2024, dan saat ini kembali memegang pimpinan teratas setelah periode singkat sebelum Natal ketika keduanya imbang.

Mohamed Salah yang telah mencetak 23 gol dari 25 penampilan, saat ini unggul empat gol dari rival terdekatnya di lini serang, Erling Haaland.

Mohamed Salah kini telah menyamai total gol yang memberinya kejayaan Sepatu Emas beberapa musim lalu, dan pemain asal Mesir ini kini mengincar rekor satu musim milik Erling Haaland jika melanjutkan penampilan memukaunya sejauh musim ini bersama Liverpool.

Bahkan prestasi Mohamed Salah sebelumnya menyamai rekor yang pernah dicapai oleh Alan Shearer dan Thierry Henry, yang merupakan dua penyerang terhebat yang pernah bermain di divisi teratas Liga Inggris.

BACA JUGA:Superkomputer Opta Prediksi Liverpool Raih Gelar Liga Inggris, The Reds vs Arsenal Menjadi Pertandingan Kunci

BACA JUGA:Pep Guardiola Belum Menyerah, Manchester City Terus Kejar Bintang Rp 1,7 Triliun Pegganti De Bruyne

Sementara Erling Haaland memasuki musim 2024/2025 dengan harapan untuk bergabung dengan para pencetak gol terbanyak Liga Inggris.

Penyerang Manchester City Haaland, erling Haaland sedang mengincar kemenangan ketiga berturut-turut dalam pereputan Sepatu Emas Liga Inggris musim ini.

Erling Haaland ingin kembali menjadi pencetak gol terbanyak Liga Inggris setelah memenangi Sepatu Emas dengan selisih lima gol pada musim 2023/2024, ketika gelandang serang Chelsea Cole Palmer secara mengejutkan muncul sebagai penantang terdekatnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads