Bulgalbi Ortodok

--
Tiba kembali di Makelle saya bersiap salat Jumat. Pada pukul 06.45 masjid sudah hampir penuh. Jumatan di pukul 07.00? Aneh? Bukan tengah hari?
Tidak. Itu jam Ethiopia. Negara ini punya sistem jamnya sendiri. Di jam dinding masjid terlihat jelas di mana letak jarumnya (lihat foto). Pun di jam satunya lagi, yang di kiri mimbar khotbah.
--
Bagi orang asing, mencocokkan jarum jam itu penting. Agar janji Anda tidak meleset sejauh enam jam. Saya tidak perlu itu. Saya tidak punya alroji. Jam di layar HP saya tidak berubah. Tetap jam GMT minus berapa.
Ethiopia juga punya kalender sendiri: satu tahun 13 bulan. Tiap bulannya tidak ada yang tanggalnya sampai 31. Negara ini juga punya tahunnya sendiri. Sekarang ini bukan tahun 2025. Ini baru tahun 2017.
Tahun barunya pun beda: bukan 1 Januari. Perayaan happy new year di sini selalu 11/9. Tanggal 11 September.
Pun perayaan Natalnya. Bukan 25 Desember. Perayaan Natal di sini jatuh pada tanggal 7 Januari. Tapi trend internasional juga diikuti. Mereka mulai pasang pohon Natal sejak sebelum tanggal 25 Desember.
Ethiopia juga punya huruf sendiri.
Semua itu menandakan bahwa peradapan Ethiopia sudah sangat tua. Lebih tua dari anak burung Kakatua --seperti kata pelawak Guntur: masih anak sudah disebut kakak tua.
Di Makelle khutbahnya pakai bahasa Arab. Panjangnya 12 menit --sudah termasuk doanya yang panjang. Ada ceramah agama sebelum khotbah: dalam bahasa Tigray.
Sang penceramah, sang imam dan yang berkhotbah satu orang. Tua sekali. Bersorban. Suaranya lirih. Pengeras suaranya tidak berfungai dengan jelas. Nada khotbahnya datar. Membosankan.
Di sana rupanya tidak ada pengkhutbah yang semuda dan seganteng pendeta Philip Mantofa yang jadi pujaan anak muda di gereja Mawar Sharon.
Dari masjid, saya minta diantar ke gereja Ortodok terbesar di Makelle. Jaraknya lima menit perjalanan mobil.
Dari jauh bangunan itu saya kira masjid. Berkubah-kubah. Gerbangnya lengkung-lengkung seperti Islami. Itulah gereja Kristen Ortodok terbesar di Makelle.
--
Jalan masuknya masih tanah. Tanah kering. Halamannya juga masih tanah. Gerbang itu belum sepenuhnya jadi. Baru sepertiga jadi. Kelihatan sekali: pendanaannya seret.
Semua pintunya terkunci. Saya putari gereja itu. Siapa tahu ada pintu belakang yang terbuka. Tidak ada.
Beberapa wanita duduk tafakur di dekat salah satu pintu gereja. Lalu ada lelaki bersurban mirip pakaian seorang ulama Islam. Ia duduk di kursi menghadap dinding. Ia seperti bicara dengan dinding. Di belakang ulama itu ada tirai. Kain kuning. Seperti melindungi privasinya.
Saya mendekat. Ternyata ia membaca kitab. Mungkin injil. Ukuran kecil. Tidak sampai selebar telapak tangan. Khusuk sekali. Tidak menghiraukan kedatangan saya. Mengabaikan gerakan saya memotretnya. (Lihat foto).
--
Saya gagal masuk gereja itu.
"Kita pergi makan siang," kata saya kepada sopir.
"Masakan apa?”.
"Resto terbaiknya orang Ortodok".
Saya ingin tahu budaya mereka. Saya mendengar kerukunan agama di Ethiopia baik. Beda agama tidak sepenting beda suku. Yang lebih penting: suku dan bahasanya sama.
Tapi soal makanan sangat sensitif. Seperti di Pontianak (Disway 11 Desember 2022). Orang Islam di Ethiopia tidak mau makanan orang Kristen Ortodok. Takut tidak disembelih secara syariah.
Orang Kristen Ortodok juga tidak mau masakan orang Islam. Mereka punya syariah sendiri. Sebelun menyembelih hewan harus menggerakkan jari tiga kali: dada kiri, kanan dan dahi.
Saya ingat sopir travel ini tidak mau makan saat di Negash. Ikut masuk warung tapi tidak ikut makan. Tidak pula mau minum.
"Ini kan hari Jumat. Hari puasa," katanya. "Kami Ortodok harus puasa tiap hari Jumat dan Rabu," tambahnya.
--
Selasa lalu mereka juga sudah mulai puasa yang lain: puasa menjelang hari Paskah. Yang Kristen dan Katolik baru mulai puasa dua minggu lagi. Bagi penganut Ortodok puasa paskahnya 55 hari. Yang selain Ortodok 40 hari.
Begitu banyak hari puasa di Ortodok --meski puasanya lebih ringan.
Puasa itu berlaku sejak tengah malam sampai tengah hari berikutnya. Maka ketika sang sopir saya ajak makan seusai salat Jumat ia mau.
Kami berangkat meninggalkan gereja Ortodok itu. Ke tengah kota Makelle. Parkir di depan bangunan lama. Seperti bukan restoran. Trotoar di depan bangunan itu lagi dibongkar. Trotoar baru sedang dibangun: lebar sekali. Pakai paving model Makelle. Di mana-mana trotoar lagi dibongkar. Pertanda ada geliat pembangunan.
Di dalam restoran itu ruangannya luas sekali. Redup. Bisa untuk 500 pengunjung. Restoran besar.
Saya tidak tahu ada masakan apa saja di situ. Saya serahkan pada Si sopir untuk memesankan.
Datanglah satu baki besar. Mirip sajian gaya Arab. Isinya potongan-potongan roti, salad sayur, gulungan roti, saus dan berbagai sambal. Kami makan sebaki berdua. Pakai tangan.
"Sebentar lagi dagingnya datang," katanya.
Benar. Tempat dagingnya seperti tempat dupa. Potongan daging menggunung di dalamnya. Di bawah tumpukan daging itu arang. Membara. Daging pun terjaga panasnya.
"Ayo makan dagingnya," pinta saya kepadanya.
"Saya masih melanjutkan puasa," jawabnya.
Ia pun menjelaskan: puasa Rabu-Jumat itu memang sampai pukul 12 siang (waktu kita). Setelah itu boleh makan tapi terbatas: tidak boleh makan daging apa pun, telur, susu, keju. Hanya boleh sayur dan buah.
Maka saya harus bertanggung jawab atas gunung daging itu. Mungkin setengah kilogram. Istri saya pasti senang melahap daging itu. Saya foto. Saya kirimkan padanyi yang masih di Makkah.
Saya cari-cari rasa apa daging itu. Ketemu: rasa bulgalbi-nya masakan Korea. Ukuran potongannya pun mirip bulgalbi.
Maka saya lahap gunung daging itu dengan cara makan yang sama dengan gaya makan bulgalbi.
Potongan daging saya taruh di atas sayur salad. Potongan daging saya bungkus dengan sayur itu. Saya masukkan mulut pakai tangan. Serasa di resto Korea. Bukan di Makelle Ethiopia.
Lapar adalah lauk terbaik di dunia.(Dahlan Iskan)
Komentar Pilihan Dahlan Iskan Edisi 26 Februari 2025: Danantara Kubur
Mirza Mirwan
Istilah "inbreng" mungkin banyak pembaca yang sudah sering mendengarnya (membacanya). Tetapi mungkin lebih banyak lagi yang baru membacanya di CHD edisi hari ini. Inbreng adalah kosakata (vocabulaire) Bahasa Belanda yang secara leksikal berarti "masukan". Dalam perkembangannya, kata inbreng juga berarti "kontribusi". Nah dalam arti kontribusi inilah inbreng jadi relevan dengan Danantara: penyerahan asset perusahaan (BUMN) sebagai modal awal perusahaan baru yang lebih besar (Danantara). Soal Danantara, saya berbaik-sangka pada pemerintah. Niat dan tujuannya pasti baik. Para bos Danantara juga terdiri dari pribadi yang kredibilitas dan integritasnya relatif tidak tercela. Chief Investment Officer-nya masih muda (45) dengan prestasi cemerlang di Toba Sejahtera. Saya berharap Pandu Patria Syahrir mewarisi semua sifat sang ayah, ekonom Dr. Syahrir (alm). Untuk lebih efektif pengelolaannya, mungkin Danantara mengirimkan beberapa eksekutif untuk ke GIC Private Limited Singapura atau CIC Tiongkok untuk mempelajari kiat sukses kedua SWF tersebut. CIC, misalnya, AUM waktu berdiri 2007 hanya US$200 miliar. Per 31 Desember sudah mencapai US$1,3 triliun. Danantara harus bisa mencontohnya.
Jokosp Sp
Sebagai seorang pengusaha yang paling diandalkan adalah jurus saktinya "Wait and See", seperti yang sering ditulis Pak DI. Mestinya : 1.Apa yang akan dilakukan Danantara, proyek strategisnya?. 2.Kinerja 7 perusahaan di dalam Danantara (Bank, Pertamina, Telkomsel, PLN, MindId dll) seperti apa, bagus atau malah jeblok?. 3.Pimpinan yang masih rangkap-rangkap jabatan baik di pemerintahan maupun di swastanya?. Bagaimana tidak akan bersinggungan kepentingan?. 4.Penasehat yang diangkat bukannya ahli ekonomi atau master di perusahaan swasta internasional, malah mantan presiden dan orang-orang politik (orang partai)?. Mau dibawa ke mana Danantara jika orang di dalamnya adalah tetap orang politik (partai)?. Indikator beberapa hari ini IHSG malah turun, dan harga saham di bawah Danantara malah memerah?. Keyakinan pasar atau investor akan terus wait and see melihat pergerakan karena masih tingginya campur tangan politik. Saya menyebut para mantan presiden, presiden, pengusaha di lingkar presiden, dan juga partai politik. Itulah yang akan menerima keuntungan pertama. Jauh masih dari keprofesionalan seperti Tamasek.
Mora Edu Indonesia
Sy ingat th 94. SMA berubah menjadi SMU, perubahan terbesarnya justru terjadi pd kop surat dan papan nama sekolah itu sendiri. Akankah Danantara akan menjelma BUMN jilid 2 seperti yg pernah dipimpin oleh Bapak mantan?
Mirza Mirwan
Slogan "Make America Great Again" jilid dua Presiden Trump bukan hanya membuat pusing rakyat yang butuh bantuan sosial dan perawatan kesehatan dan para PNS federal. Para anggota Kongres dari GOP saja banyak yang pusing. Itu bermula dari keberadaan DOGE yang dipimpin Elon Musk. Langkah Elon Musk dengan DOGE-nya ibarat langkah ster dalam permainan catur, bebas melangkah ke semua arah. Dan yang terjadi adalah kekacauan dalam birokrasi. Banyak PNS yang cakap pilih mundur. "DOGE seems to think efficiency just the means doing less, no matter how good the return is," kata seorang mantan PNS federal. Menanggapi kekacauan birokrasi yang ditimbulkannya, Musk mengingatkan bahwa dulu Presiden Clinton juga melakukan reorganisasi dengan membuang ratusan ribu PNS federal. Tetapi hal itu dibantah oleh Elaine Kamarck, yang dalam administasi Clinton bertugas merancang reorganisasi. "Tidak sampai ratusan ribu," kata Elaine Kamarck. "Itu pun dilakukan selama 7 tahun, bukan 7 minggu," lanjutnya -- Musk baru 5 minggu, malah. Dama execiutive order pembentukan DOGE, sebenarnya di pasal 3 (b) disebutkan bahwa DOGE itu organisasi temporer yang tugasnya hanya membantu agenda Trump selama 18 bulan, akan berakhir 4 Juli 2026. "The US DOGE Service Temporary Organization shall terminate on July 4, 2026." Dalam sebulan saja DOGE sudah membuat pusing, alih-alih 18 bulan. Trump juga mendapat kritik dari GOP terkait "kedekatan"nya dengan Putin dalam konflik Rusia-Ukraina.
Wilwa
Apakah Tuhan = Materi? Apakah Tuhan = Person? Apakah Tuhan = Being/Makhluk? Saya punya keyakinan: TIDAK. Tuhan lebih tepatnya Ke-tuhan-an bukan materi, bukan person, bukan makhluk. Lucunya kebanyakan agama/religi yang ada saat ini, sadar atau tidak sadar, menarasikan sebagai person atau being. Misalnya: doa untuk orang meninggal biasanya ada kata-kata: semoga diterima di sisiNya. Seolah Tuhan duduk di kursi lalu yang meninggal diterima di samping. Saya lebih yakin Ketuhanan sebagai HUKUM yang IMPERSONAL. Tidak personal. Hukum yang tidak memihak. Ada yang terpilih dan ada yang tersingkirkan/termarginalkan. Seperti hukum di konoha yang pandang “bulu”. Hukum Ketuhanan tidak pandang bulu. Tidak pilih kasih. Tidak pandang Anda suku apa atau agama apa.
djokoLodang
-o-- MAYAVADI Tanya: Saya baca di Perjanjian Lama, Adam keluar dari surga karena makan buah pengetahuan. Saya terganggu dengan cerita itu, seolah Tuhan tidak mau Adam berpengetahuan. Saya baru paham sekarang, pengetahuan urusan mind. Sementara kita perlu mengasah kepekaan untuk suara hati nurani. Otak saja tidak cukup. AK: Kita membutuhkan keduanya. Kita butuh otak, ilmu pengetahuan, akal sehat, pemikiran rasional, sains. Kita butuh itu semua untuk menjalani hidup. Untuk kenal Jati Diri, urusan Jiwa, kita membutuhkan suara nurani. Suara Nurani mengantar kita ke dalam diri. Otak mengantar kita ke luar diri. Yang pertama dibutuhkan untuk melampaui fisik agar bisa memasuki wilayah jiwa. Yang kedua dibutuhkan mengurusi fisik Kala urusan fisik dianggap segalanya, kita berada di bawah pengaruh Maya--kekuatan ilahi yang bersifat ilusif. Keberadaan, alam semesta--dan jika kita percaya alam tidaklah tunggal, masih banyak lapisan alam--,semua tercipta oleh kekuatan Maya. Sebab itu, seorang materialis tulen, 100% (yang kepercayaannya pada surga dan neraka pun masih terkait dengan materi, syahwat dan kesadaran rendah) dan seorang yang disebut ateis (mengaku tidak percaya Tuhan), keduanya disebut Mayavadi--penganut paham Maya. Mereka menganggap materi sebagai segala-galanya. Berdoa untuk urusan materi. Tidak percaya Tuhan, percaya pada materi. Percaya atau tidak percaya Tuhan, urusannya materi saja. *) dikutip dari "Soul Awareness" oleh Swami Anand Krishna (alm) --koJo.-
Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
@Tivibox.. BANK EMAS.. Bank Emas adalah lembaga keuangan yang berfokus pada penyimpanan, perdagangan, dan pinjaman emas. Berbeda dengan bank konvensional yang menggunakan uang fiat, bank emas menggunakan emas sebagai aset utama. Fungsi utama bank emas meliputi: 1). Penyimpanan Emas: Menyediakan fasilitas aman untuk menyimpan emas fisik, seperti batangan atau koin. 2). Pinjaman Emas: Nasabah dapat meminjam uang dengan emas sebagai jaminan, mirip dengan sistem pinjaman di bank tradisional. 3). Perdagangan Emas: Memfasilitasi transaksi jual beli emas berdasarkan harga pasar. 4) Konversi Emas ke Uang: Nasabah dapat menjual emas mereka dan menerima uang seharga emas tersebut. ### Meskipun bank juga emas memiliki fungsi "simpan dan pinjam", perbedaannya terletak pada aset dasar yang digunakan. Nilai jaminan (emas) berfluktuasi tiap hari/ tiap saat sesuai harga pasar, mempengaruhi jumlah pinjaman yang dapat diberikan. Dengan demikian, bank emas menawarkan alternatif investasi bagi individu yang ingin memanfaatkan perubahan nilai emas mereka untuk mendapatkan likuiditas dalam bentuk uang tunai.
Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
KALAU SIKAP DASAR SAYA ADALAH: OPTIMIS PLUS DOA Banyak orang cenderung menyikapi situasi dengan pesimis, terutama ketika ingatan kolektif masyarakat dipenuhi dengan hal-hal negatif. Namun, saya memilih pendekatan yang berbeda. Sebagai seorang akuntan dan auditor, sikap otomatis saya adalah "skeptisisme profesional". Saya selalu menganalisis dan mempertanyakan setiap informasi yang ada. Namun, dalam menghadapi tantangan tertentu, sikap dasar saya adalah "optimis, dengan tambahan doa". Saya percaya bahwa optimisme harus disertai dengan usaha nyata. Ketika berhubungan dengan diri sendiri, saya selalu menambahkan upaya, kerja keras, dan kerja cerdas. Keyakinan saya juga terletak pada slogan: "Pikiran adalah doa." Saya meyakini bahwa pikiran positif dapat menarik hasil yang baik. Lebih dari itu, saya percaya bahwa doa yang dipanjatkan secara berjamaah memiliki kekuatan yang lebih besar dibandingkan doa individu. Dengan optimisme dan dukungan doa dari orang-orang di sekitar, saya yakin dapat menghadapi berbagai tantangan dengan lebih baik. ### Saya doakan Danantara sukses seperti dicita-citakan pak Prabowo..
Wilwa
Pertamina bantah terjadi pengoplosan pertamax (RON 92) dengan pertalite (RON 90). Pertamina memastikan kualitas BBM yang dijualnya. Ada sampling pemeriksaan berkala. Sementara Kejaksaan Agung berkata terjadi pengoplosan tersebut di Depo. Nah lho, siapa yang benar? Hmmm.
Udin Salemo
Ini cerita negara Malaysia. 1MDB didirikan zaman Najib Razak. Cita-citanya pengen seperti Temasek. Selama Najib menjadi PM ternyata ndese "ngebor" uang 1MDB sebanyak 200 triliun. Dalihnya itu uang dari pangeran arab. Pangeran arab mau derma 200 triliun? wkwkwkwk.... Orang sudah tahu betapa pelitnya pangeran arab. Setelah berhenti jadi PM akhirnya Najib dapat jatah 12 tahun masuk hotel prodeo karena penyelewengan uang 1MDB. Ada tetangga negara pakcik itu mau bikin holding perusahaan yang super besar. Assetnya jauuuuuh lebih besar dari 1MDB. Apakah kasusnya terulang seperti 1MDB? Kalau melihat parahnya korupsi di negara itu probabilitas penyimpangan keuangan holding perusahaan itu sangat tinggi. Jangan2 uang yang ditelep nanti lebih besar dari 200 triliun. Dalihnya bisa dikarang itu uang dari pangeran afrika, wkwkwkwk....
iona Handoko
Selamat siang bp thamrin, bung mirza, bp agus, bp jo, sobat tivibox dan teman2 rusuhwan. Sebagai pembicara di world government summit 2025. Presiden prabowo menyatakan. Nantinya danantara akan memiliki dana modal kelolaan usd 900 em. Atau sekitar rp 14.000 ton. War biasa jumlahnya. Jadi teringat. Di tahun 2016. Di masa tax amnesty. Ada yg bilang punya rp 11.000 ton di kantong. Yang akan dipakai untuk memakmurkan indonesia. Ternyata saat ini, angka 11.000 ton sudah ter revaluasi menjadi 14.000 ton. Sayangnya, uang 14.000 ton itu belum akan dipakai untuk menyejahterakan seluruh rakyat indonesia. Tapi sementara dipakai untuk.... Ahhh, mumet ndas e
Er Gham 2
Apa perbedaan pertamax dan pertalite. Sama saja. Pertamax adalah pertalite tanpa antri.
Liam Then
Logika cetek saya cuma mampu segini, Danantara dibentuk, karena jangkauan wewenang menteri BUMN itu dianggap masih kurang. Begitu pula Indonesia Investment Authority, SWF versi RI, masih dianggap kurang menggigit. Maka itu semua BUMN dimasukan kedalam satu holding jumbo bernama Danantara, dengan tujuan agar manajemen pengelolaan dana, aset dan investasi, bisa lebih greeng, karena ada dalam satu kendali. Premisnya, himpunan sumber daya semua BUMN di Danantara nanti dianggap bisa jadi kendaraan atau alat untuk majukan ekonomi Indonesia. Kesan yang didapat dari pemberitaan, sambutan oleh khalayak, sepertinya cenderung dingin dan pesimis. Ya jelas, karena apa semua cita-cita muluk, seperti akan bisa apa, njadi apa, masih cuma sekadar omongan. Masyarakat sudah tahu, semua sesuatu butuh kerja konkret dan waktu. Ibarat sederhananya begini, anda beli Bugatti atau Ferrari, meskipun cepat, mesin galak, untuk sampai ke Jogja dari Jakarta, masih harus dikendarai. Nah disinilah pemerintah kelihatannya masih kurang upaya dalam meyakinkan masyarakat, bahwa pembentukan Danantara, itu perlu, demi masa depan ekonomi Indonesia, supaya pemerintah nantinya bisa luwes dalam menggunakan sumber daya ekonomi yang sudah "de facto" ada dipunyai yang tersebar diseluruh BUMN milik RI. Danantara dibentuk cepat nyaris tanpa halangan, karena nyaris tanpa hambatan di DPR, juga menjadi salah satu faktor sebab, yang bikin sambutan masyarakat cenderung negatif.
Mirza Mirwan
Vitalitas Tun Mahathir Mohamad memang menakjubkan. Dalam usia 99 tahun -- 10 Juli mendatang genap 100 tahun -- beliau masih sanggup pergi ke Solo untuk berkunjung ke kediaman Presiden ke-7, Jokowi. Siang tadi. Kedatangannya dijemput langsung oleh Jokowi di Bandara Adisumarmo. Tun Mahathir ditemani putri sulungnya, Marina, yang 4 tahun lebih tua dari Jokowi. Rambut Marina terlihat sudah kelabu karena uban. Saat berbincang di ruang tamu Jokowi menyuguhkan onde-onde, jajanan khas Solo yang disukai Tun Mahathir saat kunjungan kenegaraan 7 tahun yang lalu. Saya jadi ingat mendiang Presiden Jimmy Carter. Meskipun mencapai umur 100 tahun lebih 3 bulan saat meninggal, sejak memasuki usia 98 Carter tak pernah meninggalkan kediamannya di Plains, Georgia. Memasuki usia 99 tahun aktivitasnya dilakukan di atas kursi roda. Tetapi, memang, Tun Mahathir bukan Jimmy Carter.
Em Ha
Kata "Kubur" bermuasal dari bahasa Arab القبر. bermakna mengebumikan jenazah, memendam, melupakan, memasukkan, menyembunyikan. Tempat dikuburkan disebut perkuburan. Sering juga orang menyebutnya makam. Istilah makam punya dua makna. Makam bermakna serupa kuburan. Maqam bermakna tempat berpijaknya dua kaki, kedudukan seseorang, berdiri, bangkit, bangun, berangkat. Makam BUMN : Tempat BUMN dikubur. Maqam Danantara : Tempat berpijak sepatu baru.
Er Gham 2
Saya baru saja isi bensin. Awalnya antri di barisan pertalite. Namun sangat panjang. Sedangkan antrian di pertamax hanya ada dua sepeda motor. Mau pindah antrian ke pertamax ragu-ragu. Percuma bayar mahal jika bensin sama hanya berbeda warna saja. Akhirnya pindah juga ke pertamax. Terlalu panjang antrian pertalite. Tidak apa-apa lah kalau pun itu ternyata hanya pertalite, yang beda warna. Saya pasrah saja. Xixixixi.
Er Gham 2
Saya curiga mengapa dirut pertamina patra niaga tetap tersenyum lebar walau sudah diborgol oleh kejaksaan. Mungkin dalam hati dia berbisik, "Gue buka semua kartu elo elo pada ya. Tunggu aja gue buka suara".
Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
TIDAK HARUS INBRENG.. "Jalan yang dipilih kelihatannya lewat inbreng: aset BUMN dialihkan menjadi aset Danantara". Begitu tulis pak Dahlan di CHD/Disway hari ini. ### Karena BUMN yang masuk Danantara banyak yang sudah go public, maka alternatif yang lebih simpel adalah tinggal para BUMN itu dianggap sebagai "anak perusahaan" Danantara. Sedangkan anak-anak perusahaan BUMN dijadikan "cucu dan cicit" Danantara. Laporan keuangan cukup "dikonsolidasikan" di Danantara. Pertanggung jawaban kebenaran isi laporan tetap tanggung jawab "pengurus" BUMN yang bersangkutan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:
Komentar: 99
Silahkan login untuk berkomentar