Iko Uwais Buka Suara Soal Dugaan Penganiayaan di Bekasi dan Tagihan Rp 150 Juta

Iko Uwais Buka Suara Soal Dugaan Penganiayaan di Bekasi dan Tagihan Rp 150 Juta

Iko Uwais dan istri, Audy Item--

JAKARTA, DISWAY.ID-Aktor Iko Uwais buka suara terkait kasus dugaan penganiayaan di BekasiIko Uwais dalam keterangan resminya Selasa 14 Juni 2022 mengatakan, bahwa pelapor yakni pria bernama Rudi telah memutarbalikan fakta. 

Menurut Iko, Rudi telah memotong dan memanipulasi fakta yang sebenarnya bahwa dirinya tidak pernah melakukan pengeroyokan.

Iko Uwais menegaskan bahwa justru Rudi yang hendak melakukan pemukulan kepada kakaknya sehingga dia terpaksa mencegah dan membela kakaknya. 

"Respons saya terhadap tindakan yang dilakukan saudara Rudi murni merupakan pembelaan diri dan perlindungan kepada anggota keluarga saya," ungkap Iko Uwais dalam keterangan resmi, Selasa 14 Juni 2022. 

Kuasa hukum Iko Uwais, Leonardus Sagala dan Rahim Key menjelaskan, keributan terjadi pada 11 Juni 2022 karena adanya tindakan Rudi dan istrinya yang lari dari kewajiban.

BACA JUGA:Iko Uwais Lapor Balik Rudi, Dugaan Penganiayaan dan Pencemaran Nama Baik

Menurutnya, kliennya telah melakukan pembayaran sebesar Rp 150 juta atau setara dengan 50 persen dari nilai kontrak. Namun, Rudi justru menyampaikan lontaran fitnah keji yang merendahkan Iko Uwais dan istri.

Oleh sebab itu, pihak Iko Uwais memutuskan melaporkan Rudi dan istrinya di Polda Metro Jaya atas dugaan tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam Pasal 351 KUHP, Pasal 310 KUHP dan Pasal 311 KUHP.

Laporan tersebut bertujuan agar keributan yang terjadi pada 11 Juni 2022 terang benderang sesuai fakta sebenarnya. Iko Uwais saat ini sudah melakukan visum untuk melengkapi bukti pelaporan. 

"Saya berusaha ingin bertemu untuk membicarakannya secara baik-baik, namun Rudi tampaknya selalu berusaha menghindar," kata Iko.

BACA JUGA:Kuasa Hukum: Itu Pembelaan Diri, Iko Uwais Hanya Geser Kaki Rudi dan Langsung Jatuh

"Ketika akhirnya kami bisa bertemu, respons kurang baik rupanya ditunjukkan oleh Rudi yang kemudian memicu sedikit ketegangan, berlanjut dengan penyerangan secara fisik kepada saya," jelasnya. 

"Ketika dilihat semakin memanas, kakak saya muncul ingin melerai namun justru disambut dengan tindak kekerasan fisik oleh saudara Rudi kepada kakak saya juga. Nah, disitulah saya terpaksa melakukan sikap membela diri terutama untuk melindungi kakak saya," tambah Iko Uwais. 

Iko Uwais mengatakan dirinya difitnah karena secara fakta mereka justru yang diserang oleh Rudi.  Pemain film The Raid itu merasa jadi korban kekerasan fisik namun malah dilaporkan oleh Rudi yang memutarbalikkan fakta yang terjadi. Meski demikian, sebagai warga negara yang baik dan menjunjung tinggi rasa persaudaraan, Iko Uwais memiliki itikad yang baik dengan jalan membuka diri untuk menempuh jalan damai, bahkan sejak malam kejadian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: