AHY Akui Punya Hubungan Baik Dengan Dua Parpol Ini, Siapa Aja?

AHY Akui Punya Hubungan Baik Dengan Dua Parpol Ini, Siapa Aja?

Ketum Partai Demokrat, AHY ditemani oleh Waketum Demokrat, Edhy Baskoro Yudhoyono (sisi kanan), Sekretaris Jenderal, Teuku Riefky (sisi kiri) dan bendahara umum Partai Demokrat, Renville Antonio (dibelakang) -Intan Afrida Rafni/disway.id-

JAKARTA, DISWAY.ID - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengakui, bahwa Partai Demokrat sedang menjalin hubungan yang baik dengan Partai Keadilan Sejaterah (PKS) dan Partai Nasional Demokrat (NasDem). 

"Akhir-akhri ini memang tentu kami juga cukup intens untuk berkomunikasi dengan Partai PKS dan Partai NasDem," ujar AHY saat ditemui media di Kantor KPU RI, Jumat, 5 Agustus 2022.

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan bahwa partai yang dipimpinnya tersebut akan berkomunikasi dengan partai politik (parpol) lainnya.

BACA JUGA:Kementerian ATR/BPN: 80 Persen Layanan Pertanahan Bakal Dilakukan Digital

Namun kedekatan yang terjadi antara tiga partai tersebut menimbulkan pertanyaan kapan akan mendeklarasikan koalisi antara Partai Demokrat, PKS dan Partai NasDem. 

Saat ditanyakan hal tersebut, anak dari mantan Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono ini enggan menjawabnya secara rinci. 

Ia hanya menjelaskan bahwa partainya akan terus membangun koalisi yang bisa menghadirkan solusi terbaik untuk permasalahan ke depannya. 

"Koalisi yang kami Insya Allah akan terus bangun adalah koalisi yang bisa menghadirikan solusi-solusi terbaik untuk permasalahan hari ini dan ke depan," jelas suami dari seorang model bernama Annisa Pohan. 

BACA JUGA:Manajer Artis BCL Ditangkap Polisi Terkait Kepemilikan Narkoba

Lebih lanjut, AHY mengatakan bahwa ketiga partai, yakni Partai Demokrat, PKS dan Partai NasDem ini memiliki chemistry yang bagus saat berkomunikasi dan berharap ke depannya bisa terus menjalin kebersamaan. 

"Ya sebetulnya pertemuan terus dilakukan, tidak selalu terlihat di kamera, jadi lebih banyak yang tertutup dan secara parsial," kata dia. 

"Kami ingin sampaikan bahwa komunikasi berjalan dengan sangat baik, chemistry semakin terbangun, dan mudah-mudahan ada jalan kebersamaan," lanjutnya. 

Diberitakan sebelumnya bahwa Partai Demokrat belum melakukan koalisi dengan partai politik manapun. 

Meski begitu, ia bersama timnya tetap berusaha membangun koalisi dan menjalin komunikasi dengan semua partai politik (parpol). 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads