Simak Nih, Bahaya Mencampur Perasan Jeruk Nipis ke dalam Kuah Soto Panas

Simak Nih, Bahaya Mencampur Perasan Jeruk Nipis ke dalam Kuah Soto Panas

Jeruk nipis-Pixabay -Pixabay.com

JAKARTA, DISWAY.ID - Bagi anda penikmat makanan soto wajib mengetahui dampak buruk ketika mencampur perasan jeruk nipis ke dalam hidangan kuah tersebut.

Ya, perasan jeruk nipis memang bisa menambahkan cita rasa sebuah hidangan. Namun, hal itu bisa menghilangkan nutrisi vitamin C.

Mengutip Times of India, memeras lemon ke dalam makanan panas bisa menimbulkan dampak buruk terhadap kesehatan.

BACA JUGA:Perusahaan TV Ungkap Kendala Penyaluran Set Top Box ke Masyarakat, Banyak Data Warga Miskin Tidak Sesuai

Hal itu terjadi karena vitamin C diketahui sangat sensitif terhadap panas.

Menghilangnya nutrisi dalam vitamin C akibat paparan panas terjadi adanya asam askorbat. 

Asam askorbat merupakan salah satu senyawa yang ada pada vitamin C. 

Senyawa ini diketahui responsif terhadap suhu dan cahaya.

BACA JUGA:Hujan Deras, Sejumlah Titik Ibu Kota Banjir

Asam askorbat terdegradasi dengan cepat saat bertemu dengan paparan suhu tinggi. Hal ini akan menurunkan nutrisi yang dimiliki.

Alhasil, saat buah jeruk jenis apa pun, termasuk lemon, dimasukkan ke dalam makanan panas yang masih mengepul, bahan kimia yang ada di dalamnya akan hancur total. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: