Pembacok Driver Ojol di Taman Sari Diringkus Polisi, Pelaku Diketahui Postif Narkoba

Pembacok Driver Ojol di Taman Sari Diringkus Polisi, Pelaku Diketahui Postif Narkoba

Pembacok Driver Ojol di Taman Sari Diringkus Polisi, Pelaku Diketahui Postif Narkoba-humas Polres Jakbar-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Reskrim Polsek Metro Taman Sari Jakarta Barat berhasil menangkap 4 orang pelaku Pengeroyokan Driver Ojol di rumah makan kawasan Mangga Besar, Kecamatan Tamasari, Jakarta Barat pada Minggu, 22 Januari 2023.

Kapolsek Metro Taman Sari Polres Metro Jakarta Barat AKBP Rohman Yonky Dilatha mengatakan kini pihaknya meringkus satu pelaku lainnya yang sebelunya masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) dengan inisial SH.

BACA JUGA:5 Keunggulan Yamaha XMAX Connected 2023, Sistem Navigasi jadi Pembeda

BACA JUGA:Duplik Penasihat Hukum Kuat Maruf Menolak Seluruh Replik Dari JPU

"Ya benar, 1 DPO Pelaku penyerangan di rumah makan kawasan Mangga Besar berhasil kami amankan Yakni SH (40)," ujar AKBP Yonky dalam keterangannya dikonfirmasi, Senin 30 Januari 2023.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Metro Taman Sari Kompol Roland Olaf Ferdinan mengatakan pelaku DH ditangkap setelah 1 minggu buron di kawasan Mangga Besar taman sari Jakarta Barat, diketahui pelaku SH berperan dengan membacok korban menggunakan samurai.

BACA JUGA:Kemen PANRB Buka Rekrutmen CASN 2023 Untuk Umum, MenPANRB Ungkap Formasinya

BACA JUGA:PJ Gubernur Serahkan Tiga Nama Calon Sekda ke Kemendagri

"1 Pelaku yang kami amankan yakni berinisial SH (40) yang berperan membacok korban dengan menggunakan samurai," jelasnya.

Hingga kini Roland mengatakan pihaknya telah mengamankan 5 pelaku yang juga sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Hasil tes urine, Pelaku SH (40) diketahui positif mengkonsumsi narkoba jenis sabu.

"Pelaku Positif urine positif mengandung amphetamine dan methamphetamine," ungkapnya.

BACA JUGA:Up Date Harga BBM Pertamina Dapat Cash Back Melalui MyPertamina Jelang Pemberlakukan Biosolar B35

BACA JUGA:Jelang Pemberlakuan BBM Biosolar B35, 300 Mobil Tangki Pertamina Gunakan CNG pada 2026

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: