Terancam Sanksi FIFA, Jokowi Desak PSSI Segera Buat Blue Print Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir: Kami Fokus Pembenahan Liga 1 hingga Perwasitan

Terancam Sanksi FIFA, Jokowi Desak PSSI Segera Buat Blue Print Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir: Kami Fokus Pembenahan Liga 1 hingga Perwasitan

Erick Thohir.-Dok/PSSI -

JAKARTA, DISWAY.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepada Erick Thohir beserta jajaran pengurus baru PSSI untuk menyiapkan betul blueprint sepak bola Indonesia.

Permintaan Jokowi itu diutarakan usai FIFA resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.  

"Salah satu alasan FIFA coret Indonesia jadi tuan rumah, karena ingin melihat adanya perubahan sepak bola di Indonesia," kata Jokowi usai menemui para pemain Timnas U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 1 Maret 2023.

BACA JUGA:Terungkap! Jokowi Akhirnya Blak-blakan soal Alasan FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia, Ternyata...

Untuk alasan itu, Jokowi mengaku telah memerintahkan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir untuk membuat blue print transformasi sepak bola Indonesia.

"Kemarin saya menerima surat dari Presiden FIFA Gianni Infantino dan saya sudah memerintahkan kepada Ketua Umum PSSI untuk menyiapan blue print dan peta jalan transformasi sepak bola indonesia untuk segera disampaikan kepada FIFA," ujarnya.

Jokowi berharap, dengan memenuhi hal-hal tersebut Sepakbola Indonesia dapat terhindar dari sanksi FIFA.

"Komunikasi juga terus dilakukan, entah itu dengan Presiden FIFA maupun dengan council," ucapnya.

"Saya harapkan bulan-bulan ini Ketua Umum PSSI Bapak Erick Thohir bisa terbang lagi ke Zurich untuk menyampaikan hal yang tadi saya sampaikan," sambungnya.

BACA JUGA:Erick Thohir Bongkar Alasan FIFA Cabut Status Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Duni U-20: Banyak yang..

Jokowi menginginkan, PSSI mampu menyusun cetak biru atau blueprint sepak bola Indonesia jangka pendek dan menengah disiapkan.

"Saya tahu ini bukan tugas yang mudah kalau ingin persepakbolaan kita baik," ucapnya.

"Sehingga saya titip terutama blueprint jangka pendek, jangka menengah disiapkan betul," tegasnya.

Fokus Blue Print

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: