Kombes Abu Bakar Pasrah Atas Kasus Anaknya Tabrak Pemotor Hingga Tewas

Kombes Abu Bakar Pasrah Atas Kasus Anaknya Tabrak Pemotor Hingga Tewas

Sosok Karo Ops Polda NTB, Kombes Abu Bakar Tertusi pasrah atas kasus anaknya tabrak pemotor hingga tewas beberapa waktu lalu.-Istimewa/Rafi Adhi Pratama-

Pihaknya mengaku akan mendalami kecelakaan tersebut. Terkhusus mengenai nomor polisi kendaraan yang terlibat.

"Tentu pendalaman juga pada proses pelat nomor tadi disebut, dengan kendaraan lawannya juga, ini semua msing2 akan dilakukan pendalam dalam proses ini," ucapnya.

Sebelumnya, sejauh ini 10 saksi telah diperiksa dalam kasus kecelakaan yang melibatkan anak Karo Operasi Polda NTB di Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan 10 saksi telah dimintai keterangan oleh polisi sejauh ini.

BACA JUGA:APA Ikut Menjadi Saksi AG Selain Mario Dandy dan Shane Lukas Dalam Kasus Penganiayaan David Ozora

BACA JUGA:Mario Dandy dan Shane Lukas Jadi Saksi di Sidang AG

"Proses pengambilan keterangan yang pertama yang sudah dilakukan pemeriksaan disini adalah 10 orang," katanya kepada awak media, Senin 3 April 2023.

"Pertama adalah (inisial, red) MMI, kemudian yang kedua ada AD,. ketiga ada MRD, keempat ada MRA, kelima ada LDN, keenam N, ketujuh MRS, dan kedelapan RAW, kesembilan JKA , dan kesepuluh adalah SBA," tambahnya.

Diketahui, kecelakaan terjadi di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Minggu, 12 Maret 2023 dini hari pukul 02.20 WIB.

Peristiwa tersebut melibatkan sopir Mercedes Benz, MM (18), anak petinggi Polri NTB tabrak pemotor hingga tewas.

Adapun pemotor yang menjadi korban merupakan seorang pelajar berinisial MS (19) yang tewas di tempat akibat ditabrak oleh anak petinggi Polri tersebut. 

BACA JUGA:Dukun Palsu Habisi 10 Korban Setelah Janjikan Penggandaan Uang Miliaran Rupiah

BACA JUGA:Wuling Mini EV Hanya Rp 50 Jutaan, Ada Varian Convertible

Kompol Bayu Marfiando selaku Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Metro Jakarta Selatan  membenarkan jika MM (18) merupakan anak Polisi.

"Saya tidak tahu batasan anak petinggi Polri. Yang jelas anak Polisi. Tapi saya tidak bicara itu anak Polisi atau siapa," kata Kompol Bayu saat dikonfirmasi, Senin, 3 April 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads