Identitas 'Koboi Jalanan' Terungkap, Ternyata Hanya Berasal dari Keluarga Wirausaha, Kok Punya Senjata?

Identitas 'Koboi Jalanan' Terungkap, Ternyata Hanya Berasal dari Keluarga Wirausaha, Kok Punya Senjata?

Pria yang Lakukan Aksi Koboi menggunakan Plat Dinas-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID - Identitas 'Koboi Jalanan' yang menodong airsoft gun kepada sopir taksi online di Tol Tomang, Jakarta Barat diungkap.

Kabid Humad Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo mengatakan pelaku adalah David Yulianto berusia 32 tahun.

"Yang pertama atas nama, satu orang ya, David Yulianto, laki-laki, tertulis di KTP pelajar/mahasiswa. Dalam keterangannya yang bersangkutan merupakan karyawan swasta," katanya kepada awak media, Jumat 5 Mei 2023.

BACA JUGA:Terungkap! Pelaku Penembakan Kantor MUI Pusat Ternyata Beli Airgun Seharga Rp 5 Jutaan Doang, Pemilik Aslinya Ada di Lampung

BACA JUGA:Kombes Trunoyudo Bongkar Jenis Pistol dan Nopol Mazda 6 yang Dipakai 'Koboi Jalanan' saat Ancam Sopir Taksol

Disebutkannya, pelaku beralamatkan di Depok, Jawa Barat, tepatnya di Jalan Arco Raya Nomor 6 RT2/7, Duren Seribu, Bojong Sari.

"Sebagaimana tertuang didalam KTP," sebutnya.

Diterangkannya, kedua orang tua David merupakan wirausaha bukan polisi. Mereka tinggal sama dengan alamat KTP David.

Diketahui, senjata yang digunakan David Yulianto alias 'Koboi Jalanan' yang viral di Tol Tomang Jakarta Barat adalah pistol jenis airsoft gun.

BACA JUGA:Terungkap! Ternyata Ini Motif 'Koboi Jalanan' Ancaman Taksi Online dengan Pistol Airgun di Tol Tomang

BACA JUGA:Tangan Atas

Sementara untuk kepemilikan senjata jenis pistol airsoft gun, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman.

Kombes Trunoyudo mengatakan pelaku juga menggunakan pelat nomor polisi palsu. David beralasan untuk menghindari aturan ganjil-genap.

"Yang disampaikan di sini menghindari ganjil-genap," katanya kepada awak media, Jumat 5 Mei 2023.

Dijelaskannya, kini pihaknya masih terus melakukan pendalaman kasus tersebut yang viral di media sosial.

BACA JUGA:Walhi Desak Mabes Polri Bongkar Kasus Pencemaran Sungai Malili oleh PT CLM

BACA JUGA:Ini Wajah 'Koboi Jalanan' Naik Mobil Plat Dinas Polri yang Ditangkap di Tangsel

Sementara, Kesal lantaran jalur kendaraannya dipotong Hendra disebut menjadi alasan 'Koboi Jalanan' menodong pistol di Tol Tomang, Jakarta Barat.

Kanit 1 Resmob Polda Metro Jaya, Kompol Emil Winarto mengatakan pelaku terpancing emosi hingga nekat melakukan kekerasan.

"Dari motif yang kami dalami untuk sementara ini adalah karena yang bersangkutan tersinggung pada saat terjadinya serempetan kendaraan tersebut," katanya kepada awak media, Jumat 5 Mei 2023.

Diungkapkannya, kini pihaknya masih mendalami kasus tersebut.

BACA JUGA:Pelaku Penembakan Kantor MUI Beli Airgun Seharga Rp 5,5 Juta

BACA JUGA:Ini Bahaya Airgun Dibanding Airsoftgun Milik Pelaku Penembakan Kantor MUI

"Kini pelaku sudah ditahan untuk proses hukum lebih lanjut," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: