HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Tangsel, Wali Kota: Tahun Ini Lebih Meriah
Pemerintah Kota Tangerang rayakan kemerdekaan Indonesia ke-78 dengan mengadakan upacara menggunakan pakaian adat.-Rafi Adhi Pratama-
TANGERANG, DISWAY.ID - Pemerintah Kota Tangerang rayakan kemerdekaan Indonesia ke-78 dengan mengadakan upacara menggunakan pakaian adat.
Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengatakan perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan RI kali ini berbeda dengan sebelumnya.
Menurutnya, tahun ini dinilai lebih meriah dalam merayakan kemerdekaan. Diantaranya masyarakatnya hingga tingkat RT mengadakan kegiatan.
BACA JUGA:PKB Tertawa Dengar Kritik Hasto PDIP Soal Food Estate: Kenapa Baru Sekarang?
"Saya menilai peringatan 78 tahun kemerdekaan tahun ini lebih meriah. Ditandai dengan secara teknis kami sudah mendelegasikan semua wilayah menyeleggarakan kegiatan perayaan kemerdekaan, Camat memimpin di wilayah," katanya kepada awak media, Kamis 17 Agustus 2023.
"Kemudian sampai kepada tingkat RT dan RW, semua menyelenggarakan perlombaan dengan inisiatif dan kreasi masing-masing," sambungnya.
Pihaknya mengaku merayakan HUT RI kali ini dengan mengenakan pakaian adat sebagai wujud kayanya budaya Indonesia.
"Mulai di tingkat Kota sendiri pakaian adat ditonjolkan sebagai kekayaan khasanah budaya nusantara," jelasnya.
"Kemudian kelompok-kelompok masyarakat berdasarkan kultur budaya semua hadir kemudian bersama-sama. Benar-benar perayaan kemerdekaan terjadi pada tahun ini." tandasnya.
Sebelumnya, Jelang upacara 17 Agustus 2023, Walikota Tangerang Selatan melakukan sebuah hal berbeda.
Terlihat Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnje menyalamj para Veteran RI yang hendak mengikuti upacara di Lapangan Cilenggang, Serpong.
BACA JUGA:13.904 PNS Kemenag Terima Satyalancana Karya Satya
Nampak satu persatu para Veteran nampak didatangi sang Walikota.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: