Kasus Poliandri Berujung Maut! Suami Kedua Dibunuh Suami Ketiga di Kabupaten Bone, Begini Kronologinya
Kronologi Kasus Pembunuhan Suami Kedua Oleh Suami Ketiga, Kasus Poliandri di Kabupaten Bone-Freepik.com-
JAKARTA, DISWAY.ID - Terjadi tragedi yang mengerikan akibat kasus poliandri di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.
Seorang wanita bernama SR (22 tahun) menikah dengan lebih dari satu pria, yang menyebabkan terjadinya insiden kematian yang sangat menyedihkan.Suami kedua SR, AS (31 tahun), menjadi korban pembunuhan oleh suami ketiga SR, SA (35 tahun).
Kedua suami yang terlibat dalam poliandri ini adalah suami siri dari SR, yang usianya masih sangat muda, yaitu 22 tahun.
Diketahui bahwa suami pertama SR telah meninggal dunia sebelumnya. SR kemudian menikah dengan AS dan mereka memiliki seorang anak.
BACA JUGA:Ujian Pahit Bu Siti Setelah Poliandri 2 Suami, Bantah Pakai Pelet: Saya Terlalu Cantik
Namun, ternyata SR kemudian menikah lagi dengan SA.
Peristiwa tragis ini dimulai ketika korban menelepon anaknya pada malam Minggu, 20 Agustus 2023.
Saat itu, korban berbicara dengan anaknya yang bernama Syahrul dan mengajaknya untuk tinggal di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
Akan tetapi saat melakukan panggilan telepon, pelaku mendengar percakapan antara korban dan anaknya.
Pelaku merasa tersinggung karena ada kalimat yang diucapkan korban yang dianggapnya tidak pantas. Ungkapan tersebut membuat pelaku merasa tersinggung.
Setelah telepon berakhir, pelaku berbicara dengan istrinya dan mengaku akan segera membunuh korban.
Pada pukul 04.00 WITA, pelaku akhirnya melancarkan aksinya. Dia mengajak istrinya ke kamar mandi dengan alasan ingin buang air besar.
Anehnya, bukannya pergi ke kamar mandi, pelaku malah pergi ke rumah korban.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: