Barisan Tank Israel Bersiap Lakukan Special Operation ke Gaza Setelah Jatuhkan 6.000 Bom
Dalam sebuah tayangan terlihat barisan tank Israel bersiap lakukan Special Operation ke Gaza pada Jumat 13 Oktober 2023. -Tangkapan layar videoX@ timesnow-
JAKARTA, DISWAY.ID – Dalam sebuah tayangan terlihat barisan tank Israel bersiap lakukan Special Operation ke Gaza pada Jumat 13 Oktober 2023.
Selain terlihat puluhan tank yang berbaris untuk mendukung special operation ke Gaza, juga terlihat pasukan Israel dengan pekaian lengkap yang turut bersiaga.
Barisan tank Israel bersiap lakukan Special Operation ke Gaza setelah jatuhkan 6.000 bom yang dipersiapakan oleh Israel buntut dari serangan yang telah dilakukan oleh Hammas minggu lalu.
Tidak hanya menggelar Special Operation ke Gaza, namun Israel juga sebelumnya telah melakukan penyerangan dengan pasukan angkatan udara mereka.
Bahkan Israel mengungkapkan bahwa hingga Kamis 12 Oktober pihaknya telah menjatuhkan 6.000 bom dengan total berat mencapai 4.000 ton di Gaza.
Serangan dalam enam hari terakhir juga dikatakan telah menewaskan lebih dari 1.400 orang di Gaza.
Pihak Gaza mengungkapkan bahwa korban yang tewas termasuk anak-anak mencapai 447 anak-anak, 248 wanita dan 10 petugas kesehatan.
Sedangkan pada hari Kamis saja korban yang tewas di Gaza mencapai 150 orang.
Akibat serangan ribuan bom dari Israel yang di huni oleh 2.3 juta orang, yang setengahnya adalah anak-anak hancur berantakan serta memaksa 338.000 warga Palestina meninggalkan rumah mereka untuk mencari perlindungan.
BACA JUGA:Pengakuan Kembaran Mirna Sejalan Dengan Pernyataan Dr Djaja: Mukanya Membiru Tidak Merah
Rumah Sakit Akan Menjadi Kamar Mayat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: