Respons Ustad Felix Siaw Soal Podcast Deddy Corbuzier dengan Ustad Buya Arrazzy, 'Gak Ada Isinya, Cuma Ngomongin Pertikaian Palestina dan Donasi!'

Respons Ustad Felix Siaw Soal Podcast Deddy Corbuzier dengan Ustad Buya Arrazzy, 'Gak Ada Isinya, Cuma Ngomongin Pertikaian Palestina dan Donasi!'

Ustaz Felix Siauw menyayangkan banyak terjadi pelanggaran saat acara bukber-tangkapan layar-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Ustad Felix Siaw turut menanggapi konten yang ada di podcast Deddy Corbuzier dengan Ustad Buya Arrazzy yang berbicara soal kondisi Gaza, Palestina pada Selasa 7 November 2023.

Menurut pendakwah keturunan Tiongkok ini isi podcast tersebut tidak ada edukasinya dan bahkan bisa menghasut pandangan masyrakat soal konflik Palestina.

BACA JUGA:Profil dan Sosok Buya Arrazy Hasyim Eks Dosen UIN Jakarta yang Dikecam Netizen Usai Bicara Situasi Perang Hamas-Israel di Gaza

“Barusan saya tadi sudah selesai nonton podcastnya smart people, 1 jam 7 menit 3 detik, dan selama saya menonton podcast ini ada cuma 2 poin yang diulang-ulang terus, mungkin sekitar 20 kali kalau saya tidak salah mencatat diulang-ulang terus,” ujar ustad Felix dalam sebuah video yang diunggahnya, Rabu 8 November 2023.

“Pertama adalah tentang pertikaian sesama muslim yang ada di Palestina, yaitu adalah lebih tepatnya antara Fatah dan Hamas dan juga konflik-konflik internal kaum muslimin,” tambahnya.

“Dan yang kedua adalah donasi. Hampir semua (isi) podcast itu hampir tidak ada informasi yang berarti kecuali 2 hal yang saya garis bawahi tadi,” ungkapnya.

BACA JUGA:Kata Buya Arrazy Hamas Harusnya Sterilkan Warga Palestina di Gaza Kalau Lawan Israel, Netizen: Kamu Tidak Paham!

Ustad Felix pun menuturkan, isi podcast tersebut tentunya bisa menimpulkan pro dan kontra antara pendukung Palestina, pendukung Israel, bahkan orang yang belum mendukung apa-apa bisa tetap diam saja.

“Seandainya saya orang mendengarkan itu, yang memang saya sudah sepakat dengan perjuangan Hamas, saudara kita di Palestina mendukung mereka dengan penuh, maka pasti ketika mendengarkan podcast ini, maka saya pikirkan pasti saya gak suka,” tuturnya.


Podcast Buya Arazzy dengan Deddy Corbuzier mendapat kritikan tegas netizen terkait masalah kondisi di Palestina-Foto/Tangkapan Layar/YouTube/Deddy Corbuzier-

“Mungkin saya akan punya pandangan-pandangan negatif terhadap 2 orang yang ada di podcast ini ketika saya mensupport perjuangan Palestina,” imbuhnya.

“Ketika saya tidak mensupport atau bahkan saya mensupport Israel misalnya, maka saya akan menjadikan podcast ini sebagai sebuah dalil, legitimasi,” lanjutnya.

‘lihat tuh muslim kaya gitu, sebenarnya nih cuma masalah politik aja, bahkan donasi tuh mereka tilep, bahkan mereka sendiri juga berkonflik,” jelasnya.

BACA JUGA:Keluarga Ikhlas, Kasus Anak Buya Arrazy Tertembak Senjata Patwal Dihentikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: